Berita

Ilustrasi/Net

Dunia

Masih Uji Klinis, Vaksin Nasal Covid-19 Berpotensi Jadi Game Changer

SENIN, 31 JANUARI 2022 | 08:00 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Inovasi baru dari para ilmuwan di India membuka harapan baru untuk mengakhiri pandemi Covid-19. Vaksin Covid-19 berbasis nasal yang mereka kembangkan dinilai lebih ampuh mencegah penularan.

Saat ini, raksasa pembuat obat India di Hyderabad, Bharat Biotech, tengah melakukan uji klinis fase 3 untuk vaksin Covid-19 nasal yang nantinya digunakan sebagai booster.

Ahli epidemiologi di Institut Ilmu Kedokteran India (AIIMS), Dr Sanjay Rai menyebut, vaksin nasal bisa menjadi game changer dalam perang melawan Covid-19 jika memberikan kekebalan mukosa.

"Jika vaksin memberikan kekebalan mukosa, maka itu akan menjadi pencapaian besar bagi umat manusia. (Saat ini) ada 33 vaksin di seluruh dunia, tetapi tidak ada yang efektif dalam mencegah infeksi," ujarnya kepada ANI News, Minggu (30/1).

"Kami berharap vaksin ini akan memberikan kekebalan mukosa yang dapat mencegah infeksi lebih lanjut," tambahnya.

Rai menekankan, mengingat Covid-19 tidak akan menjadi pandemi terakhir, maka perlu untuk memperkuat sistem kesehatan masyarakat di semua tingkat, baik primer, sekunder, dan tersier.

Bharat Biotech sendiri mendapatkan izin dari Drugs Controller General of India (DCGI) untuk uji coba dosis booster nasal dari vaksin Covid-19 Covaxin. Uji coba akan dilakukan di sembilan lokasi berbeda.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

UPDATE

Menag Cek Persiapan Akhir Layanan Jemaah Haji di Arab Saudi

Selasa, 07 Mei 2024 | 02:05

Baru Kantongi 100 Ribu KTP, Noer Fajriensyah Ngebet Maju Pilgub Jakarta

Selasa, 07 Mei 2024 | 02:02

Politikus Perempuan di DPR Diprediksi Bertambah 10 Orang

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:29

PDIP Tancap Gas Godok Nama-Nama Calon di Pilkada 2024

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:26

Pemprov DKI Tak Serius Sediakan TPU di Kepulauan Seribu

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:00

Subholding Pelindo Siap Kelola Area Pengembangan I Bali Maritime Tourism Hub

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:40

Ridwan Kamil-Bima Arya Berpeluang Dipromosikan 3 Parpol Besar di Pilgub Jakarta

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:32

DPRD DKI Terus Dorong Program Sekolah Gratis Direalisasikan

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:24

Buku "Peta Jalan Petani Cerdas" Panduan Petani Sukses Dunia Akhirat

Senin, 06 Mei 2024 | 23:59

Popularitas Jokowi dan Gibran Tetap Tinggi Tanpa PDIP

Senin, 06 Mei 2024 | 23:11

Selengkapnya