Berita

Wakil Menteri Luar Negeri Amerika Serikat (AS) Wendy Sherman/Net

Dunia

AS Soroti Kemungkinan Rusia Tak Akan Serang Ukraina Selama Olimpiade Beijing

KAMIS, 27 JANUARI 2022 | 07:39 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Terus memanasnya situasi di perbatasan antara Rusia dan Ukraina semakin menambah kekhawatiran potensi terjadinya perang.

Di tengah berbagai kemungkinan, Wakil Menteri Luar Negeri Amerika Serikat (AS) Wendy Sherman mengaku ada potensi gelaran Olimpiade Musim Dingin Beijing dapat memengaruhi kalkulasi Presiden Rusia Vladimir Putin terkait invasi ke Ukraina.

Berbicara dalam sebuah acara lembaga think-tank Eropa secara virtual pada Rabu (26/1), Sherman mengatakan, Presiden China Xi Jinping tidak akan senang jika Putin memilih periode Olimpiade Beijing untuk menyerang Ukraina.


"Olimpiade Beijing akan dimulai pada awal Februari dan Putin berencana untuk menghadirinya," kata Sherman, seperti dikutip ANI News.

Sementara itu, dalam sejarahnya, ada beberapa aksi militer Rusia yang terkait dengan gelaran Olimpiade.

Pada 2014, Rusia menginvasi Krimea tepat ketika Olimpiade Musim Dingin di Sochi berakhir. Sementara pada 2008, Rusia menginvasi Georgia selama Olimpiade Musim Panas di Beijing.

Pemerintahan Presiden AS Joe Biden telah memperingatkan bahwa invasi Rusia ke Ukraina akan segera terjadi karena Moskow telah mengumpulkan puluhan ribu tentara di sepanjang perbatasan dengan Ukraina.

Menurut CNN, Pentagon mengumumkan sekitar 8.500 tentara ditempatkan dalam siaga tinggi untuk kemungkinan penempatan ke Eropa Timur demi mendukung negara-negara NATO di tengah eskalasi Rusia.

Pada Senin (24/1), Kementerian Luar Negeri China membantah laporan yang menyebutkan Xi meminta Putin untuk tidak menginvasi Ukraina selama Olimpiade Beijing.

Olimpiade Musim Dingin akan dimulai pada 4 Februari dan berlangsung hingga 20 Februari. Beberapa negara, termasuk AS, telah mengumumkan boikot diplomatik terhadap Olimpiade tersebut lantaran pelanggaran HAM di China.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Keterlambatan Klarifikasi Eggi Sudjana Memicu Fitnah Publik

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:10

DPRD DKI Sahkan Dua Ranperda

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:05

Tak Ada Kompromi dengan Jokowi Sebelum Ijazah Palsu Terbongkar

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:37

Pernyataan Oegroseno soal Ijazah Jokowi Bukan Keterangan Sembarangan

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:22

Bongkar Tiang Monorel

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:00

Gus Yaqut, dari Sinar Gemilang hingga Berlabel Tersangka

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:44

IPC Terminal Peti Kemas Bukukan Kinerja 3,6 Juta TEUs

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:34

Jokowi vs Anies: Operasi Pengalihan Isu, Politik Penghancuran Karakter, dan Kebuntuan Narasi Ijazah

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:03

Eggi Sudjana dan Jokowi Saling Puji Hebat

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:41

Ketidakpastian Hukum di Sektor Energi Jadi Ancaman Nyata bagi Keuangan Negara

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:39

Selengkapnya