Berita

Menteri BUMN Erick Thohir/Net

Politik

Erick Thohir Terapkan Filosofi Permainan Basket dalam Majukan Indonesia

MINGGU, 23 JANUARI 2022 | 15:34 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Menteri BUMN Erick Thohir mengaku menerapkan filosofi bermain bola basket untuk memajukan Indonesia.

Erick Thohir mengatakan permainan bola basket sangat kompleks. Kondisi itu ia samakan dengan situasi bangsa Indonesia.

"Basket itu complicated, main berlima, tugasnya beda-beda, tingginya beda-beda, tetapi tujuannya sama, menang," ujar Erick, Minggu (23/1).

Erick menuturkan, semua elemen yang ada di Indonesia memiliki berbagai fungsi dan perannya masing-masing. Mulai dari pemerintah pusat, pemerintah daerah, swasta, pengusaha, hingga pelaku UMKM.

Meski berbeda fungsi dan peran, Ketua Umum Masyaraket Ekonomi Syariah (MES) itu menjelaskan bahwa seluruhnya memiliki satu tujuan, yakni memajukan Indonesia.

"Itu yang saya minta juga bahwa kita dalam melakukan sesuatu harus serius dan dari hati, bukan karena disuruh. Bangsa ini tidak bisa jadi bangsa besar kalau hanya disuruh," sambungnya.

Terkait hal itu, Erick meminta seluruh pihak bisa menjalankan fungsi dan peranannya dengan sadar dan ketulusan.

"Saya membina olahraga, yang namanya olahraga itu ada waktunya bisa cedera, bisa kalah berkompetisi. Tetapi yang saya terapkan ke anak-anak basket, education yang paling utama," ujar Erick.

Lebih lanjut, Erick meyakini semua pihak bisa kerja bersama dan berkontribusi untuk memajukan Indonesia. BUMN, kata dia sebagai lokomotif pembangunan bangsa.

Sejak menjadi Menteri BUMN, Erick menggagas berbagai program dan kebijakan untuk memudahkan masyarakat dalam melaksanakan tugas dan kewajibannya.

Selama ini Erick hanya meminta pada masyarakat, bahwa fasilitas yang sudah disediakan harus bisa dioptimalkan dengan baik, khususnya para generasi muda.

“Jangan sampai kesempatan lapangan kerja kita diambil orang lain, karena kita yang diberi kesempatan oleh Allah SWT tidak mengambil kesempatan tersebut. Itulah kenapa kita mendorong kesempatan berusaha dan mendorong lapangan kerja sesuai instruksi bapak presiden,” ujar Erick.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Menag Cek Persiapan Akhir Layanan Jemaah Haji di Arab Saudi

Selasa, 07 Mei 2024 | 02:05

Baru Kantongi 100 Ribu KTP, Noer Fajriensyah Ngebet Maju Pilgub Jakarta

Selasa, 07 Mei 2024 | 02:02

Politikus Perempuan di DPR Diprediksi Bertambah 10 Orang

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:29

PDIP Tancap Gas Godok Nama-Nama Calon di Pilkada 2024

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:26

Pemprov DKI Tak Serius Sediakan TPU di Kepulauan Seribu

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:00

Subholding Pelindo Siap Kelola Area Pengembangan I Bali Maritime Tourism Hub

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:40

Ridwan Kamil-Bima Arya Berpeluang Dipromosikan 3 Parpol Besar di Pilgub Jakarta

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:32

DPRD DKI Terus Dorong Program Sekolah Gratis Direalisasikan

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:24

Buku "Peta Jalan Petani Cerdas" Panduan Petani Sukses Dunia Akhirat

Senin, 06 Mei 2024 | 23:59

Popularitas Jokowi dan Gibran Tetap Tinggi Tanpa PDIP

Senin, 06 Mei 2024 | 23:11

Selengkapnya