Berita

Menteri Investasi dan Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal Bahlil Lahadalia/Net

Politik

Bahlil: Pulihkan Ekonomi Gak Gampang, Tapi Harus Bersyukur Bisa Tumbuh

MINGGU, 09 JANUARI 2022 | 19:12 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Dalam survei Indikator Politik Indonesia disebutkan kondisi ekonomi nasional dipersepsikan publik sangat buruk di era pandemi Covid-19 pada tiga kuartal di 2021.

Menyikapi hal tersebut, Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal Bahlil Lahadalia menyampaikan hampir di seluruh dunia mengalami dua persoalan besar yang belum pernah terjadi di sepanjang sejarah dunia yaitu pandemi Covid-19 dan pemulihan ekonomi pasca pandemi Covid-19.

"Jadi sekarang ini sebenarnya pertarungan leadership antar kepala-kepala negara dunia. Coba sebutkan kepada saya negara mana yang tidak mengalami pandemi. Jadi sebnarnya pertarungan ini kalau kemudian dijadikan bagian terpenting dalam rangka memajukan dan memulihkan ekonomi nasional kita,” ucap Bahlil dalam acara diskusi virtual bertemakan Survei Indikator: Pemulihan Ekonomi Pasca-Covid, Pandemic Fatigue, dan Dinamika Elektoral Jelang Pemilu 2024, Minggu (9/1).


Menurutnya, data yang disampaikan Burhanuddin Muhtadi dalam menyikapi kondisi ekonomi nasional saat ini merupakan suatu fakta yang tidak bisa disangkal pemerintah.

“Kami akui bahwa pemulihan ekonomi paska pandemi Covid-19 ini merupakan sesuatu yang tidak gampang. Susah sekali,”katanya.

Meski demikian, Bahlil tetap optimis ekonomi nasional akan tumbuh positif di tahun 2022 ini, mengingat pada kuartal 4 2021 silam terjadi pertumbuhan ekonomi nasional sebanyak 3,5persen.

“Kita harus bersyukur bahwa di tengah-tengah pandemi Covid-19 kita masih mampu tumbuh ekonomi kita 3,5persen di kuartal ketiga dan di kuartal ke empat saya berkeyakinan tumbuhnya di angka 4,5-5persen,” ujarnya.

Pada kuartal ketiga tahun 2021 silam, ekonomi nasional rontok dihantam varian baru Covid-19 delta hingga memaksa pemerintah untuk memberlakukan PPKM level 4 di sejumlah wilayah. Hal itu menurut Bahli menjadi salah satu faktor utama merosotnya ekonomi nasional.

“Di kuartal ketiga itu adalah kuartal yang paling menyulitkan kita karena di mana tiga bulan kerja itu hanya satu bulan efektif, dua bulan kita PPKM level 4,” imbuhnya.

Namun, pihaknya tetap optimis ekonomi nasional akan pulih, lantaran saat ini pertumbuhan ekspor dan impor di Indonesia meningkat tajam 50persen, dan pertumbuhan investasi di Indonesia meningkat sekitar 5 sampai 6persen.

"Kemudian konsumsi kita memang turun hanya tumbuh 1persen, spending government tidak maksimal.  Tetapi di kuartal ke empat ini padti akan jauh lebih baik dibandingkan kuartal ketiga,” tutupnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya