Berita

CEO Tesla dan SpaceX, Elon Musk/Net

Dunia

Kembali Duduki Kursi Orang Terkaya di Dunia, Kantong Elon Musk Diisi 304 Miliar Dolar

RABU, 05 JANUARI 2022 | 09:18 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Pemilik Tesla dan SpaceX, Elon Musk, kembali memimpin daftar orang-orang terkaya di dunia.

Menurut Forbes Billionaires Index pada Selasa (4/1), kekayaan Musk saat ini diperkirakan mencapai 304,2 miliar dolar AS, naik 32,6 miliar dolar AS selama 24 jam terakhir.

Dengan demikian, Musk tetap menjadi orang terkaya di dunia bersama dengan konglomerat barang mewah, CEO LVMH, Bernard Arnault, yang berada di peringkat kedua dengan lebih dari 200 miliar dolar AS.

Pada 1 November, Musk mencapai rekor tertinggi di dunia untuk kepemilikan aset yang mencapai 300 miliar dolar AS, menjadikannya orang pertama yang mencapai tempat ini.

Kekayaan Musk meningkat tajam karena kenaikan saham Tesla, didorong oleh kesepakatannya dengan perusahaan persewaan mobil Hertz untuk penjualan 100 ribu mobil Tesla.

Awal pekan ini, saham Tesla melonjak setelah sebuah laporan oleh perusahaan menunjukkan bahwa hampir 1 juta kendaraan listrik dikirimkan sepanjang tahun 2021.

Sebagian besar nilai kekayaan Musk berasal dari sahamnya yang dipegang di Tesla dan SpaceX, membuat kekayaan bersihnya bergejolak dan tunduk pada fluktuasi pasar.

Sementara itu, pendiri Amazon Jeff Bezos, menempati urutan ketiga dengan kekayaan lebih dari 196 miliar dolar AS.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Jangan Tertipu Tawaran Berangkat dengan Visa Non Haji!

Senin, 06 Mei 2024 | 05:37

Samani-Belinda Optimis Menang di Pilkada Kudus

Senin, 06 Mei 2024 | 05:21

PKB Kota Probolinggo cuma Buka Pendaftaran Wawalkot

Senin, 06 Mei 2024 | 05:17

Golkar-PDIP Buka Peluang Koalisi di Pilgub Jabar

Senin, 06 Mei 2024 | 04:34

Heboh Polisi Razia Kosmetik Siswi SMP, Ini Klarifikasinya

Senin, 06 Mei 2024 | 04:30

Sebagian Wilayah Jakarta Diperkirakan Hujan Ringan

Senin, 06 Mei 2024 | 03:33

Melly Goeslaw Tetarik Maju Pilwalkot Bandung

Senin, 06 Mei 2024 | 03:30

Mayat Perempuan Tersangkut di Bebatuan Sungai Air Manna

Senin, 06 Mei 2024 | 03:04

2 Remaja Resmi Tersangka Tawuran Maut di Bandar Lampung

Senin, 06 Mei 2024 | 02:55

Aspirasi Tak Diakomodir, Relawan Prabowo Jangan Ngambek

Senin, 06 Mei 2024 | 02:14

Selengkapnya