Berita

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto dalam jumpa pers virtual penutupan Kartu Prakerja tahun 2021/Repro

Politik

Kartu Prakerja Lanjut Tahun 2022, Menko Airlangga: Sejak April Hingga Desember Ini Sudah 11,4 Juta Penerima

RABU, 15 DESEMBER 2021 | 17:55 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Program Kartu Prakerja yang dimulai sejak April 2020 berhasil memberikan manfaat kepada lebih dari 10 juta masyarakat pekerja di Indonesia.

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto menerangkan, program Kartu Prakerja menjadi andalan pemerintah untuk pemulihan ekonomi.

"Sejak awal penyelenggaraan, program Kartu Prakerja di desain menjadi layanan publik untuk memberikan dampak seluas-luasnya," ujar Airlangga dalam jumpa pers virtual dari Kantor Kemenko Perekonomian, Jalan Lapangan Banteng, Sawah Besar, Jakarta Pusat, Rabu (15/12).

Airlangga mengapresiasi Komite Pelaksanaan Kartu Prakerja yang telah bekerja dengan berbagai capaian program selama periode dua tahun pelaksanaan, karena dalam pelaksanaan, tata kelola, serta efektivitas program tak lepas dari tantangan.

"Seluruh provinsi 514 kabupaten/kota telah dijangkau program ini mulai 2020 hingga 2021, penerima manfaat sudah 11,4 juta orang, sudah 11 gelombang di tahun ini," paparnya.

Selama pelaksanaanya, Airlangga memaparkan bahwa untuk membangun ekosistem Kartu Prakerja, pemerintah ditunjang secara sinegitas dengan 181 lembaga pelatihan, 7 platform digital, 3 job platform, 8 institusi pendidikan, dan 5 mitra pembayaran.

"Ekosistem ini untuk membuat hubungan yang kuat antara supply and demand, seperti penyedian pelatihan berkualitas, info lowongan kerja, sehingga ini menjadi kekuatan tersendiri bagi program prakerja," tuturnya.

Airlangga memastikan, kualitas pelatihan rata-rata memiliki rating 4,9, karena setiap latihan harus melewati assement oleh 8 institusi pendidikan. Sehingga hingga akhir tahun ini baru ada 663 pelatihan yang berlaku di ekosistem.

"Pukul 23.59 WIB pendaftarana peserta baru akan ditutup sementara. Saya menyampaikan sampai jumpa di program Kartu Prakerja tahun 2022," demikian Airlangga.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Eko Darmanto Bakal Didakwa Terima Gratifikasi dan TPPU Rp37,7 M

Senin, 06 Mei 2024 | 16:06

Fahri Hamzah: Akademisi Mau Terjun Politik Harus Ganti Baju Dulu

Senin, 06 Mei 2024 | 15:56

Pileg di Intan Jaya Molor Karena Ulah OPM

Senin, 06 Mei 2024 | 15:56

Gaduh Investasi Bodong, Pengamat: Jangan Cuma Nasabah, Bank Juga Perlu Perlindungan

Senin, 06 Mei 2024 | 15:46

Tertinggi dalam Lima Tahun, Ekonomi RI di Kuartal I 2024 Tumbuh 5,11 Persen

Senin, 06 Mei 2024 | 15:46

Parnas Tak Punya Keberanian Usung Kader Internal jadi Cagub/Cawagub Aceh

Senin, 06 Mei 2024 | 15:45

PDIP Buka Pendaftaran Cagub-Cawagub Jakarta 8 Mei 2024

Senin, 06 Mei 2024 | 15:35

Dirut Pertamina: Kita Harus Gerak Bersama

Senin, 06 Mei 2024 | 15:35

Banyak Pelanggan Masih Pakai Ponsel Jadul, Telstra Tunda Penutupan Jaringan 3G di Australia

Senin, 06 Mei 2024 | 15:31

Maju sebagai Cagub Jateng, Sudaryono Dapat Perintah Khusus Prabowo

Senin, 06 Mei 2024 | 15:24

Selengkapnya