Berita

Arief Poyuono/Net

Politik

Sosok Capres Idaman Arief Poyuono: Kerja Keras Membantu Rakyat Tanpa Pencitraan, Siapa Dia?

RABU, 01 DESEMBER 2021 | 00:40 WIB | LAPORAN: IDHAM ANHARI

Mantan Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Arief Poyuono ternyata sudah memiliki pakem untuk memilih Calon Presiden (Capres) pada Pemilu Presiden 2024 yang akan datang.

Ketua Umum Federasi Serikat Pekerja BUMN Bersatu ini mengaku tidak berpatokan pada tingkat elektabilitas sang calon yang banyak dirilis oleh lembaga survei, namun berdasarkan kepada kinerja nyata untuk membantu rakyat tanpa polesan pencitraan.

“Saya tidak melihat elektabilitas dalam mendukung seseorang, tapi bagaimana tokoh itu bisa membantu masyarakat dengan ikhlas, mau bekerja keras untuk membantu rakyat yang sedang susah tanpa pencitraan,” kata Arief dalam sebuah video obrolan dengan sejumlah orang di YouTube, Selasa (30/11).


Dalam video obrolannya itu, Arief bersama tiga orang lainnya yang berasal dari berbagai daerah, yakni Indonesia Timur, Kalimantan Barat, Maluku dan Jawa Tengah membahas sosok yang disebut pantas menjadi Presiden. Dari banyak sosok seperti, Ganjar Pranowo, Prabowo hingga Anies Baswedan, pembicaraan mereka mengkrucut kepada Menko Perekonomian Airlangga Hartarto.

Sebab, Airlangga menurut pengamatan Arief, merupakan orang yang mampu menterjemahkan kebijakan Presiden Joko Widodo melalui program-program yang dibuatnya, salah satunya ialah program kartu pra kerja.

“Kalau menurut saya program kartu pra kerja itu memang visi misinnya pak Jokowi. Dijalankan sama pak Airlangga,” kata Arief.

Disamping itu, lanjut Arief dirinya akan mendukung sosok Calon Presiden yang memiliki kemampuan untuk memulihkan ekonomi usai bangsa ini dihantam oleh pandemi.

“Itu kriteria saya untuk mendukung Capres nantinya,” tekan Arief.


Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya