Berita

Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo dan Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto/Net

Politik

Penelitan Gerakan BerkAH: Mayoritas Rakyat Minta Airlangga Bersanding dengan Ganjar

MINGGU, 21 NOVEMBER 2021 | 23:28 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Pendamping yang cocok untuk Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto, yang akan maju menjadi capres di Pemilu 2024 mulai disampaikan oleh masyarakat.

Masuk masyarakat tentang sosok cawapres untuk Menteri Koordinator Bidang Perekonomian itu diterima  Relawan Airlangga Hartarto yang tergabung dalam Gerakan BerkAH, saat melaksanakan temu warga masyarakat di sejumlah daerah di Indonesia.

Jurubicara Gerakan BerkAH, Rega Aditya Irawan menuturkan, dalam pertemuan dialog warga yang dihadiri unsur masyarakat sipil dan komunitas muda tersebut pihaknya menerima masukan nama-nama pasangan untuk sosok Airlangga melalui mekanisme angket dan FGD.


Nama-nama Cawapres untuk Airlangga yang disampaikan masyarakat antara lain Ganjar Pranowo (42,3 persen), Puan Maharani (11,5 persen), Prabowo Subianto (11,5 persen), Yaqut Cholil Qoumas (10,3 persen), Sandiaga Uno (9,0 persen), Muhaimin Iskandar (6,4 persen), Ridwan Kamil (5,1 persen), dan Anies Baswedan (3,8 persen).

Menanggapi masukan tersebut, Rega mengatakan bahwa saat ini pihaknya masih melakukan riset survei dan diperkuat dengan FGD dengan perwakilan tokoh masyarakat dan anak muda.

Riset survei dan FGD akan dilakukan di daerah Yogyakarta, Jawa Barat, Jawa Timur, Banten, Jakarta, Bali, Sumatera, Kalimantan, Sulawesi dan Indonesia Timur secara keseluruhan.

"Untuk di Jawa Tengah, kami melakukan riset dan FGD khususnya di tiga kota, yaitu Semarang, Klaten dan Banyumas yang juga dihadiri oleh wakil-wakil dari kabupaten dan kota di sekitarnya," ujar Rega dalam dalam keterangan tertulisnya, Minggu (21/11).

Dari hasil survei di tiga kota di Jawa Tengah tersebut, Gerakan BerkAH mendapatkan data dukungan terhadap sosok pemimpin politik yang profesional dan berkinerja seperti Airlangga Hartarto.

"Selain itu, kami juga melihat adanya spektrum dukungan untuk pasangan Airlangga dari sosok kepala daerah, atau sosok pemimpin perempuan, latar belakang TNI atau pemimpin dari kalangan Nahdliyin," paparnya.

Dari penelitian tersebut, menurut Rega, nama Airlangga Hartarto dinilai pantas masuk dalam bursa Capres 2024. Karena, publik mengapresiasi kinerjanya sebagai Menko Perekonomian RI yang juga Ketua KPCPEN yang ditugaskan oleh Presiden Joko Widodo.

Rega menjelaskan Gerakan BerkAH yang merupakan komunitas dialog publik lintas partai, lintas profesi, lintas ormas dan generasi muda dan tua akan menjadi medium sosialiasi program pemerintah, sekaligus membangun dialog dalam berbagai isu publik.

"Kami bergerak atas dasar kekaguman terhadap legacy Presiden Joko Widodo dan kiprah Pak Airlangga yang fokus menangani pandemi Covid-19 dan pemulihan ekonomi nasional," katanya.

Lebih lanjut, Rega menegaskan bahwa agenda Indonesia Maju dan Indonesia Bersatu harus bisa dilanjutkan oleh regenerasi kepemimpinan yang dipersiapkan dengan melibatkan partisipasi seluruh rakyat.

"Yaitu dipersiapkan secara demokratis sejak dari akar rumput," tandasnya.

Agenda FGD Komunitas Gerakan BerkAH di Jawa Tengah digelar pada 18-22 Oktober 2021 yang melibatkan hampir 200 responden dengan usia minimal 17 tahun yang mewakili berbagai profesi, gender dan usia.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Sekolah Rakyat dan Investasi Penghapusan Kemiskinan Ekstrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:03

Agenda Danantara Berpotensi Bawa Indonesia Menuju Sentralisme

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:45

JMSI Siap Perkuat Peran Media Daerah Garap Potensi Ekonomi Biru

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:34

PP Himmah Temui Menhut: Para Mafia Hutan Harus Ditindak Tegas!

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:29

Rezim Perdagangan dan Industri Perlu Dirombak

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:15

GMPG Pertanyakan Penanganan Hukum Kasus Pesta Rakyat Garut

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:02

Roy Suryo Ogah Ikuti Langkah Eggi dan Damai Temui Jokowi

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:00

GMNI: Bencana adalah Hasil dari Pilihan Kebijakan

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:42

Pakar Hukum: Korupsi Merusak Demokrasi Hingga Hak Asasi Masyarakat

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:28

DPR Setujui Anggaran 2026 Komnas HAM Rp112 miliar

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:26

Selengkapnya