Berita

Presiden Taiwan Tsai Ing-wen ketika mencoba menaiki jet tempur F-16 yang telah ditingkatkan/Net

Dunia

Tugaskan Skuadron F-16V Paling Canggih, Tsai Ing-wen Puji Kedekatan Taiwan dan AS

KAMIS, 18 NOVEMBER 2021 | 14:34 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Penguatan sistem pertahanan Taiwan tidak dapat dilepaskan dari tangan Amerika Serikat (AS). Bahkan Taiwan baru saja meng-upgrade jet tempur F-16 atas dukungan Washington.

Kerjasama militer dengan AS itu dipuji oleh Presiden Taiwan Tsai Ing-wen ketika hadir dalam sebuah upacara di pangkalan udara Kota Chiayi pada Kamis (18/11).

Upacara itu digelar untuk menugaskan skuadron pertama F-16V untuk meningkatkan pertahanan Pulau Formosa di tengah meningkatnya ketegangan dengan China.

Dalam pidatonya, Tsai mengatakan proyek tersebut menunjukkan komitmen kuat dari kemitraan Taiwan dan AS.

"Saya percaya bahwa selama kita mematuhi nilai-nilai demokrasi dan kebebasan, akan ada lebih banyak negara yang berpikiran sama berdiri di depan yang sama dengan kita," ujar Tsai, seperti dikutip Reuters.

Meski tidak memiliki hubungan diplomatik resmi dengan Taiwan, AS merupakan pendukung internasional utama dan pemasok senjata ke Taiwan.

Baru-baru ini, upgrade jet tempur F-16 dilakukan atas kesepakatan antara Lockheed Martin dengan Aerospace Industrial Development senilai 110 miliar dolar Taiwan.

Taiwan telah mengubah 141 jet F-16A/B menjadi tipe F-16V, 64 di antaranya telah ditingkatkan. Taiwan juga telah memesan 66 F-16V baru, yang memiliki sistem avionik, senjata, dan radar baru untuk lebih menghadap ke bawah.

F-16V diketahui dapat membawa rudal udara-ke-udara AIM-9X Sidewinder canggih milik Raytheon Technologies.

Tsai mengatakan bahwa semakin banyak F-16V yang memasuki layanan, pertahanan Taiwan akan "lebih kuat".

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

UPDATE

Hadiri Halal Bihalal Ansor, Kapolda Jateng Tegaskan Punya Darah NU

Jumat, 03 Mei 2024 | 06:19

Bursa Bacalon Wali Kota Palembang Diramaikan Pengusaha Cantik

Jumat, 03 Mei 2024 | 06:04

KPU Medan Tunda Penetapan Calon Terpilih Pileg 2024

Jumat, 03 Mei 2024 | 05:50

Pensiunan PNS di Lubuklinggau Bingung Statusnya Berubah jadi Warga Negara Malaysia

Jumat, 03 Mei 2024 | 05:35

Partai KIM di Kota Bogor Kembali Rapatkan Barisan Jelang Pilkada

Jumat, 03 Mei 2024 | 05:17

PAN Jaring 17 Kandidat Bakal Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bengkulu

Jumat, 03 Mei 2024 | 04:58

Benny Raharjo Tegaskan Golkar Utamakan Kader untuk Pilkada Lamsel

Jumat, 03 Mei 2024 | 04:41

Pria di Aceh Nekat Langsir 300 Kg Ganja Demi Upah Rp50 Ribu

Jumat, 03 Mei 2024 | 04:21

Alasan Gerindra Pagar Alam Tak Buka Pendaftaran Bacawako

Jumat, 03 Mei 2024 | 03:57

KPU Tubaba Tegaskan Caleg Terpilih Tidak Dilantik Tanpa Serahkan LHKPN

Jumat, 03 Mei 2024 | 03:26

Selengkapnya