Berita

Pertemuan virtual antara Presiden AS Joe Biden dan Presiden China Xi Jinping/Net

Dunia

Usai Bertemu, Joe Biden dan Xi Jinping Siap Buka Dialog Kontrol Senjata

RABU, 17 NOVEMBER 2021 | 06:34 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden dan Presiden China Xi Jinping telah sepakat untuk mencari kemungkinan terkait pembicaraan pengendalian senjata.

Demikian yang diungkap oleh penasihat keamanan nasional AS Jake Sullivan pada Selasa (16/11), usai kedua pemimpin dunia itu bertemu secara virtual pada Senin (15/11) wakty setempat.

"(Biden dan Xi sepakat) untuk mulai melanjutkan diskusi tentang stabilitas strategis," kata Sullivan, seperti dikutip Reuters.


Dalam beberapa waktu ke belakang, AS sendiri telah mengungkap kekhawatirannya atas pengembangan rudal dan militer China secara keseluruhan.

"Anda akan melihat di berbagai tingkat intensifikasi keterlibatan untuk memastikan bahwa ada pagar pembatas di sekitar kompetisi ini sehingga tidak mengarah ke konflik," tambah Sullivan.

Sullivan tidak menjelaskan mengenai bentuk diskusi yang kemungkinan akan dilakukan. Tetapi ia menyebut hal itu tidak akan sama dengan perjanjian kontrol senjata yang dimiliki oleh AS dan Rusia.

"Itu jauh lebih matang, memiliki sejarah yang jauh lebih dalam. Ada sedikit kedewasaan dalam hubungan AS-China, tetapi keduanya para pemimpin memang membahas masalah ini dan sekarang menjadi kewajiban kita untuk memikirkan cara paling produktif untuk meneruskannya," jelasnya.

Sementara itu, Beijing mengatakan siap untuk melakukan dialog bilateral tentang keamanan strategis berdasarkan kesetaraan dan saling menghormati.

Biden dan Xi melakukan pertemuan selama sekitar 3,5 jam untuk membahas berbagai isu di tengah meningkatnya persaingan kedua negara.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Mantan Relawan: Jokowi Takut Ijazahnya Terungkap di Pengadilan

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:06

Eggi Sudjana Nyetir Mobil Mewah di Malaysia Bukan Hoaks

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:01

Madu Dari Sydney

Sabtu, 17 Januari 2026 | 23:32

Zakat Harus Jadi Bagian Solusi Kebangsaan

Sabtu, 17 Januari 2026 | 23:27

Sudirman Said Dilamar Masuk Partai Gema Bangsa

Sabtu, 17 Januari 2026 | 23:01

Trump Ancam Kenakan Tarif ke Negara yang Tak Sejalan soal Greenland

Sabtu, 17 Januari 2026 | 22:51

Dirut Indonesia Air Transport Klarifikasi Kru Pesawat Bawa Pegawai KKP Hilang Kontak di Maros Bukan Delapan

Sabtu, 17 Januari 2026 | 22:51

KKP Terus Monitor Pencarian Pesawat ATR 42-500 Usai Hilang Kontak

Sabtu, 17 Januari 2026 | 22:09

Ini Identitas dan Pangkat Tiga Pegawai KKP di Pesawat ATR yang Hilang Kontak di Maros

Sabtu, 17 Januari 2026 | 21:48

Klarifikasi Menteri Trenggono, Pesawat ATR Sewaan KKP yang Hilang Kontak di Maros Sedang Misi Pengawasan Udara

Sabtu, 17 Januari 2026 | 21:37

Selengkapnya