Berita

Erick Thohir saat hadiri acara Kick Andy Double Check yang disiarkan oleh Metro TV, Minggu malam (14/11)/Repro

Politik

Erick Thohir Siap Datangi KPK Jika Dikonfirmasi terkait Bisnis PCR

MINGGU, 14 NOVEMBER 2021 | 21:41 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Dilaporkan ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Menteri BUMN Erick Thohir memastikan akan datang memenuhi jika dipanggil KPK terkait dugaan bisnis PCR.

Begitu tegas disampaikan Erick di acara Kick Andy Double Check yang disiarkan oleh Metro TV, Minggu malam (14/11).

Erick mengaku mengetahui bahwa dirinya dilaporkan ke KPK. Erick juga prediksi tidak akan berakhir hanya dilaporkan ke KPK.


"Tahu (dilaporkan ke KPK), dan saya yakin tidak stop disitu," ujar Erick seperti dikutip Kantor Berita Politik RMOL, Minggu malam (14/11).

Sejak dilaporkan hingga hari ini, Erick mengaku belum dipanggil KPK untuk dimintai keterangan terkait laporan dugaan bisnis PCR.

"Pasti (datang jika dipanggil), kita ini kan individu yang harus taat kepada hukum," kata Erick.

Karena, KPK, Kejaksaan, Kepolisian kata Erick, mempunyai mekanisme di bawah pemerintahan Presiden Joko Widodo mengalami peningkatan kepercayaan publik yang luar biasa dari hasil survei.

Erick meyakini lembaga penegak hukum pasti mengecek setiap pengaduan masyarakat. Apalagi, kasus terkait kasus dugaan korupsi.

Dalam pandangan Erick, lembaga penegak hukum pasti akan menelusuri apakah pihak yang melaporkan memiliki rekam jejak dalam memperjuangkan penegakan korupsi.

"Atau sekadar mengcreated publisitas dan konflik. Dan itu bagian dari apa yang terjadi sekarang. Ini bagian dari demokrasi yang harus kita hadapi, tetapi tentu, semua pengaduan harus didasarkan dengan bukti," jelas Erick.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Mantan Relawan: Jokowi Takut Ijazahnya Terungkap di Pengadilan

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:06

Eggi Sudjana Nyetir Mobil Mewah di Malaysia Bukan Hoaks

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:01

Madu Dari Sydney

Sabtu, 17 Januari 2026 | 23:32

Zakat Harus Jadi Bagian Solusi Kebangsaan

Sabtu, 17 Januari 2026 | 23:27

Sudirman Said Dilamar Masuk Partai Gema Bangsa

Sabtu, 17 Januari 2026 | 23:01

Trump Ancam Kenakan Tarif ke Negara yang Tak Sejalan soal Greenland

Sabtu, 17 Januari 2026 | 22:51

Dirut Indonesia Air Transport Klarifikasi Kru Pesawat Bawa Pegawai KKP Hilang Kontak di Maros Bukan Delapan

Sabtu, 17 Januari 2026 | 22:51

KKP Terus Monitor Pencarian Pesawat ATR 42-500 Usai Hilang Kontak

Sabtu, 17 Januari 2026 | 22:09

Ini Identitas dan Pangkat Tiga Pegawai KKP di Pesawat ATR yang Hilang Kontak di Maros

Sabtu, 17 Januari 2026 | 21:48

Klarifikasi Menteri Trenggono, Pesawat ATR Sewaan KKP yang Hilang Kontak di Maros Sedang Misi Pengawasan Udara

Sabtu, 17 Januari 2026 | 21:37

Selengkapnya