Berita

Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto saat meninjau Festival UMKM dan Koperasi yang diselenggarakan Kosgoro 1957/Ist

Politik

Puji Festival UMKM dan Koperasi Kosgoro 1957, Airlangga Hartarto: Harus Digelar di Semua Level Daerah

MINGGU, 14 NOVEMBER 2021 | 04:31 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto mengapresiasi penyelenggaraan Festival UMKM dan Koperasi yang diselenggarakan Kosgoro 1957 di halaman Komplek DPP Partai Golkar, Slipi, Jakarta Barat.

Festival UMKM itu menjadi rangkaian acara HUT Kosgoro 1957 ke-64 sekaligus pelantikan kepengurusan PPK Kosgoro 1957 periode 2021-2026.

“Ini sesuai dengan khittah Kosgoro 1957 yakni kembali menangani koperasi dan UMKM. Karena pelaku UMKM merupakan masyarakat yang besar di Indonesia," ujar Airlangga Hartarto, Sabtu (13/11).


"Maka kita dorong kalau bisa kegiatan festival UMKM dan Koperasi ini tidak hanya diselenggarakan di pusat tapi juga di setiap kabupaten kota bahkan di setiap provinsi,” sambung Menko Bidang Perekonomian ini.

Saat mengunjungi stand festival UMKM dan Koperasi, Airlangga Hartarto didampingi Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasmita, Ketua Umum PPK Kosgoro 1957, Dave Laksono, Ketua Umum IIPG, Yanti Airlangga Hartarto, dan anggota Bidang Sosial IIPG, Celina Dave Laksono.

Selain soal inovasi, Airlangga juga memuji stand-stand UMKM dan koperasi yang digelar saat festival. Menurutnya, tata letak stand seperti ini mendekatkan kalangan milenial dengan UMKM dan koperasi.

“Ini bagus tata letaknya, model stand-standnya juga milenial. Karena Ketua Kosgoro-nya juga milenial,” katanya.

Pujian senada juga disampaikan Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita. Bagi dia, Kosgoro 1957 merupakan organisasi yang menjadi pilar Partai Golkar yang paham terhadap kepentingan masyarakat dan bangsa.

"Kita tahu UMKM adalah tulang punggung bangsa yang mampu melalui krisis, menjadi buffer kekuatan ekonomi dan modal untuk reborn dibidang ekonomi,” jelasnya.

Agus Gumiwang Kartasasmita menyebutkan, program UMKM di Kementerin Perindustrian sudah banyak sekali, seperti pelatihan pendampingan dan program peremajaan permesinan pelaku UMKM.

“Kita punya program e-smart UMKM yakni menggabungkan UMKM dengan e-market sehingga lebih terbuka marketnya. Selain itu ada juga program WUB (Wira Usaha Baru) yang kita dorong dan dananya cukup besar dari Kemenperin untuk mendorong wira usaha baru yang pada akhinya akan mengarah pada UMKM,” katanya.

Sementara itu, Ketua Umum PPK Kosgoro 1957, Dave Laksono mengatakan penyelenggaraan rangkaian acara HUT Kosgoro 1957 ke-64, mulai dari Muspinas I Kosgoro 1957, Pelantikan Pengurus PPK Kosgoro 1957 periode 2021-2026 dan Festival UMKM dan Koperasi berjalan sukses.

Anggota Komisi I DPR itu juga mengatakan keputusan Muspinas I Kosgoro 1957 solid memenangkan Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto sebagai capres pada Pilpres 2024.

“Keputusan Muspinas I Kosgoro 1957 bukti bahwa Kosgoro 1957 beserta para kadernya di seluruh Indonesia komitmen untuk mensosialisasikan sekaligus memenangkan Pak Airlangga Hartarto di Pilpres 2024," tandasnya.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Mantan Relawan: Jokowi Takut Ijazahnya Terungkap di Pengadilan

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:06

Eggi Sudjana Nyetir Mobil Mewah di Malaysia Bukan Hoaks

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:01

Madu Dari Sydney

Sabtu, 17 Januari 2026 | 23:32

Zakat Harus Jadi Bagian Solusi Kebangsaan

Sabtu, 17 Januari 2026 | 23:27

Sudirman Said Dilamar Masuk Partai Gema Bangsa

Sabtu, 17 Januari 2026 | 23:01

Trump Ancam Kenakan Tarif ke Negara yang Tak Sejalan soal Greenland

Sabtu, 17 Januari 2026 | 22:51

Dirut Indonesia Air Transport Klarifikasi Kru Pesawat Bawa Pegawai KKP Hilang Kontak di Maros Bukan Delapan

Sabtu, 17 Januari 2026 | 22:51

KKP Terus Monitor Pencarian Pesawat ATR 42-500 Usai Hilang Kontak

Sabtu, 17 Januari 2026 | 22:09

Ini Identitas dan Pangkat Tiga Pegawai KKP di Pesawat ATR yang Hilang Kontak di Maros

Sabtu, 17 Januari 2026 | 21:48

Klarifikasi Menteri Trenggono, Pesawat ATR Sewaan KKP yang Hilang Kontak di Maros Sedang Misi Pengawasan Udara

Sabtu, 17 Januari 2026 | 21:37

Selengkapnya