Berita

Ilustrasi/Net

Nusantara

Semangat Sumpah Pemuda Belum Benar-benar Dirasakan Kaum Perempuan Indonesia

JUMAT, 29 OKTOBER 2021 | 16:14 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Peringatan Sumpah Pemuda yang telah memasuki usia 93 tahun ternyata belum benar-benar dirasakan oleh perempuan Indonesia secara keseluruhan.

Ketua Korpri PB PMII, Maya Muizatul Lutfilah, perempuan Indonesia saat ini belum diberdayakan secara penuh oleh negara.

"Berbicara Sumpah Pemuda yang sudah 93 tahun, tapi nyatanya pemberdayaan perempuan belum maksimal," kata Maya  dalam diskusi virtual Tanya Jawab Cak Ulung bertema 'Refleksi Sumpah Pemuda 1928', Kamis (28/10).


Sebagai aktivis perempuan, Maya memandang, pemberdayaan perempuan yang dikonotasikan sebagai makhluk lemah meski telah diperbolehkan ikut andil dalam segala lini sektor di pemerintahan belum maksimal. Perempuan, kata dia, hanya menjadi kaum minoritas di ranah politik.

“Perempuan hari ini sudah diberikan kesempatan oleh ranah politik itu 30 persen katanya, hanya 30 persen itu menjadi bakal calon, bukan 30 persen yang harus jadi (terpilih),” imbuhnya.

Seharusnya, kata Maya, ketika muncul wacana pemberdayaan perempuan, keterlibatan perempuan tidak hanya sekadar pelengkap.

“Ketika ketiadaaan perempuan itu dicari dan asal comot, mereka tidak diperjuangkan untuk menduduki tempat-tempat strategis,” ucapnya.

Hal itu dinilainya belum sejalan dengan semangat Sumpah Pemuda dalam sejarah bangsa Indonesia.

"Padahal peristiwa Sumpah Pemuda adalah sejarah panjang bangsa Indonesia yang tidak cukup dikenang, tapi bagaimana kita (pemuda) menguatkan rasa nasionalisme kita untuk melepaskan diri dari belenggu kolonialisme,” tutupnya.

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

UPDATE

PJJ dan WFH Didorong Jadi Standar Baru di Jakarta

Sabtu, 24 Januari 2026 | 06:02

Prajurit di Perbatasan Wajib Junjung Profesionalisme dan Disiplin

Sabtu, 24 Januari 2026 | 06:00

Airlangga Bidik Investasi Nvidia hingga Amazon

Sabtu, 24 Januari 2026 | 05:42

Indonesia Jadi Magnet Event Internasional

Sabtu, 24 Januari 2026 | 05:26

Macron Cemas, Prabowo Tawarkan Jalan Tengah

Sabtu, 24 Januari 2026 | 05:23

Rismon Sianipar Putus Asa Hadapi Kasus Ijazah Jokowi

Sabtu, 24 Januari 2026 | 05:11

Polda Metro Terima Lima LP terkait Materi Mens Rea Pandji

Sabtu, 24 Januari 2026 | 05:09

Prabowo Jawab Telak Opini Sesat Lewat Pencabutan Izin 28 Perusahaan

Sabtu, 24 Januari 2026 | 04:26

Polisi Bongkar 'Pabrik' Tembakau Sintetis di Kebon Jeruk

Sabtu, 24 Januari 2026 | 04:16

Pesan Prabowo di WEF Davos: Ekonomi Pro Rakyat Harus Dorong Produktivitas

Sabtu, 24 Januari 2026 | 04:04

Selengkapnya