Berita

Ketua Majelis Jaringan Aktivis Pro Demokrasi (ProDEM) Iwan Sumule/Net

Politik

Iwan Sumule: Kalau di India Cuma Rp 96 Ribu, Pedagang Tes PCR Untung Banyak Dong?

KAMIS, 28 OKTOBER 2021 | 11:57 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Harga tes Real Time Polymerase Chain Reaction (RT-PCR) terus menuai polemik sejak terbitnya aturan yang mewajibkan pengguna pesawat terbang menunjukkan hasil tes PCR.

Pemerintah melalui Kementerian Kesehatan telah menetapkan tarif tertinggi pemeriksaan PCR Rp 275 ribu untuk Jawa dan Bali, serta Rp 300 ribu untuk luar Jawa-Bali.

Namun demikian angka tersebut masih terbilang tinggi bagi Ketua Majelis Jaringan Aktivis Pro Demokrasi (ProDEM) Iwan Sumule.


Apalagi setelah dirinya mendapat kabar dari mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti yang menyebut harga PCR berada di kisaran Rp 96 ribu. Artinya harga di Indonesia saat ini hampir 3 kali lipat lebih mahal

Di satu sisi, Iwan Sumule juga mengingatkan bahwa harga tes PCR pada awal pandemi juga fantastis, bahkan hingga jutaan rupiah.

“Yang betul, di India hanya Rp 96.000? Pedagang tes PCR untung banyak dong,” ujarnya kepada Kantor Berita Politik RMOL, Kamis (28/10).

Menurutnya, semua ini terjadi karena pedagang PCR ikut andil dalam mengatur kebijakan pemerintah. Sehingga yang terpikirkan adalah bagaimana menghasilkan cuan, bukan untuk menyelamatkan rakyat dari bahaya pandemi.

“Padahal, penanggulangan Covid-19 dan keselamatan masyarakat merupakan tanggung jawab negara,” tuturnya.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

UPDATE

Ketum PDIP Tinjau Kantor Baru Megawati Institute

Selasa, 20 Januari 2026 | 22:14

Polisi Bongkar Jaringan Senpi Ilegal Dipakai Begal, Dijual di Facebook Hingga Tokopedia

Selasa, 20 Januari 2026 | 22:09

Bupati Sudewo dan Tiga Kades Kajen Resmi Ditahan, Digiring ke Rutan Pakai Rompi Oranye

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:53

Wapres Gibran Blusukan ke Pasar Borong Daun Bawang

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:48

Istana Rayakan Prestasi Timnas Maroko sebagai Runner-Up Piala Afrika 2025

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:32

Polisi Sudah Periksa 10 Saksi dan Ahli Terkait Pelaporan Pandji Pragiwaksono

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:29

Komisi II Hanya Fokus Revisi UU Pemilu, Bukan Pilkada

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:22

Thomas Djiwandono Mundur dari Gerindra Usai Dicalonkan Jadi Deputi Gubernur BI

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:10

Bupati Pati Sudewo dan Tiga Kades Patok Harga hingga Rp225 Juta per Jabatan Perangkat Desa

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:00

Daftar 28 Perusahaan Sumatera yang Izinnya Dicabut Prabowo

Selasa, 20 Januari 2026 | 20:56

Selengkapnya