Berita

Logo baru Masyarakat Ekonomi Siariah (MES)/Ist

Politik

Jokowi Resmikan Logo Baru MES, Punya Makna Kuat dan Mendalam

JUMAT, 22 OKTOBER 2021 | 11:24 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Bertepatan dengan Hari Santri Nasional, Presiden Joko Widodo meresmikan logo Masyarakat Ekonomi Syariah (MES) di Istana Negara, Jakarta, pada Jumat siang (22/10).

"Dengan mengucap bismillahirrahmanirrahim, pagi hari ini secara resmi saya luncurkan logo baru masyarakat ekonomi syariah (MES)," ucap Jokowi.

"Saya juga mengucapkan selamat Hari Santri. Selamat berkontribusi untuk kemajuan negeri," imbuhnya.


Logo baru MES didominasi dengan warna abu-abu dan hijau. Huruf M dan E menggunakan warna abu-abu gelap menggambarkan kekuatan dasar pondasi yang kuat. Huruf S menggunakan warna hijau dengan elemen daun yang menggambarkan growth atau pertumbuhan, dengan harapan ekonomi syariah menjadikan masyarakatnya makmur.

Elemen daun dengan arah ke atas menggambarkan hubungan ke Allah, hablum munallah an arah ke samping menggambarkan hubungan sesama, hablum minannas.

Adapun MES menggunakan huruf lowercase dengan typeface membulat memberi kesan bersahabat dan menjangkau semua kalangan.

Ketika meluncurkan logo baru MES itu, Presiden Jokowi menuturkan, ia sangat menaruh harapan besar kepada organisasi masyarakat yang bergerak di ranah keummatan dan keuangan syariah ini.

Diharapkan, MES mampu membangun ekosistem ekonomi syariah di Indonesia serta membangun ekonomi inklusif.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya