Berita

Ketua PBSI Medan Ali Yusran Gea berfoto bersama pengurus/Net

Olahraga

PBSI Sumut Mendadak Nonaktifkan Kepengurusan PBSI Medan, Ada Apa?

JUMAT, 08 OKTOBER 2021 | 16:36 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Berita mengejutkan datang dari jajaran PBSI Kota Medan. Kepengurusan PBSI Kota Medan di bawah kepemimpinan Ketua Ali Yusran Gea dan Sekum Ahmad Haswin tiba-tiba dinonaktifkan oleh pengurus PBSI Sumatera Utara.

Dilaporkan Kantor Berita RMOLSumut, beberapa petinggi PBSI Sumut yang dikonfirmasi membenarkan hal tersebut. Namun mereka tidak bersedia memberikan penjelasan rinci mengenai alasannya.

Sementara Ketua PBSI Medan, Ali Yusran Gea yang dikonfirmasi mengenai hal tersebut hanya memberikan tanggapan ringan. Menurutnya, sikap PBSI Sumut tersebut menunjukkan arogansi dalam memimpin induk organisasi olahraga.

"Sikap PBSI Sumut sangat arogan dan secara moral sangat merugikan warga PBSI," kata Ali Yusran, Jumat (8/10).

Lebih lanjut Ali Yusran menjelaskan, PBSI merupakan organisasi induk cabang olahraga yang mempunyai aturan sebagaimana yang tercantum dalam anggaran dasar dan anggaran rumah tangga (AD/ART). Namun, hal ini terkesan diabaikan oleh pengurus PBSI dengan mengeluarkan kebijakan-kebijakan yang didasarkan pada kepentingan sepihak.

"Ini sangat kacau, AD/ART tidak berguna lagi. PBSI ini dibuat seperti perusahaan pribadi," ujarnya.

Saat ditanya mengenai apakah hal ini berkaitan dengan tingginya kontestasi bursa calon ketua jelang pelaksanaan Musyawarah Provinsi (Musprov) PBSI Sumatera Utara, Ali Yusran mengaku tidak menampik kemungkinan adanya keterkaitan dengan hal tersebut.

Namun, menurutnya, sikap memimpin organisasi olahraga seperti ini jelas tidak pantas.

"Harus dilawan sikap-sikap arogan seperti ini," tegasnya.

Kepengurusan PBSI Medan di bawah kepemimpinan Ketua Ali Yusran Gea dan Sekretaris Ahmad Haswin terbentuk atas hasil Muskot yang telah diadakan di Aula Gedung PBSI Sumut pada 19 April 2021 lalu.

Sejak terbentuk, kepengurusan ini langsung melakukan berbagai kegiatan seperti kunjungan ke sejumlah klub yang terdaftar di PBSI Kota Medan untuk melakukan verifikasi kepengurusan di setiap klub yang ada.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Jangan Tertipu Tawaran Berangkat dengan Visa Non Haji!

Senin, 06 Mei 2024 | 05:37

Samani-Belinda Optimis Menang di Pilkada Kudus

Senin, 06 Mei 2024 | 05:21

PKB Kota Probolinggo cuma Buka Pendaftaran Wawalkot

Senin, 06 Mei 2024 | 05:17

Golkar-PDIP Buka Peluang Koalisi di Pilgub Jabar

Senin, 06 Mei 2024 | 04:34

Heboh Polisi Razia Kosmetik Siswi SMP, Ini Klarifikasinya

Senin, 06 Mei 2024 | 04:30

Sebagian Wilayah Jakarta Diperkirakan Hujan Ringan

Senin, 06 Mei 2024 | 03:33

Melly Goeslaw Tetarik Maju Pilwalkot Bandung

Senin, 06 Mei 2024 | 03:30

Mayat Perempuan Tersangkut di Bebatuan Sungai Air Manna

Senin, 06 Mei 2024 | 03:04

2 Remaja Resmi Tersangka Tawuran Maut di Bandar Lampung

Senin, 06 Mei 2024 | 02:55

Aspirasi Tak Diakomodir, Relawan Prabowo Jangan Ngambek

Senin, 06 Mei 2024 | 02:14

Selengkapnya