Berita

Mural kritikan penegakan hukum beredar di media sosial/Repro

Politik

Mural Kritik Kembali Hidup, Adhie Massardi: Saatnya Pukul Koruptor!

KAMIS, 07 OKTOBER 2021 | 10:49 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Kritikan melalui medium mural yang sempat mereda kini kembali mengemuka. Kini, publik kembali dihebohkan mural kritik yang ditemukan di kawasan Bintaro, Pesanggrahan, Jakarta Selatan.

Mural tersebut bertuliskan "Koruptor dirangkul rakyat kecil dipukul" yang terpampang di sebuah tembok pinggir jalan berlatar warna merah putih.

Potret mural kritikan tersebut pun kini beredar luas di media sosial.


Merespons kemunculan mural tersebut, Koordintor Gerakan Indonesia Bersih (GIB), Adhie Massardi ikut bersuara. Adhie Massardi memaknai, mural tersebut ditujukan kepada kinerja pemerintah dalam upaya penegakan hukum.

"Koruptor dirangkul agar dapat sedikit cipratan hasil kejahatan. Rakyat kecil dipukul karena datang nagih janji pemilu yang tak kunjung direalisasikan, dan minta keadilan ditegakkan karena penyimpangan hukum sudah melampaui batas," kritik Adhie dikutip dari akun Twitternya, Kamis (7/10).

Berangkat dari kegelisahan penegakan hukum tersebut, mantan jurubicara Presiden Gus Dur ini pun meminta kepada publik membalik isi dari kritikan mural itu.

"Saatnya kita balik ini mural. Koruptor dipukul...!" tutupnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya