Berita

Ketua Fraksi PDIP DPRD DKI Jakarta, Gembong Warsono/RMOL

Politik

Makan Lobster, Cara Fraksi PDIP DPRD DKI Lobi Partai Lain Soal Interpelasi Anies

SELASA, 31 AGUSTUS 2021 | 22:33 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Meski tujuh fraksi di DPRD DKI Jakarta bulat menolak hak interpelasi, kubu PDIP tetap optimistis bisa mengubah sikap fraksi lain. Hak interpelasi ini digulirkan 33 politisi Kebon Sirih dari PDIP dan PSI.

Tujuh fraksi yang menolak adalah Fraksi Gerindra, Fraksi PKS, Fraksi Demokrat, Fraksi PAN, Fraksi NasDem, Fraksi Golkar, dan Fraksi PKB-PPP.

"Kita sudah piawai semua, ahli lobi semua," kata Ketua Fraksi PDIP DPRD DKI Jakarta, Gembong Warsono, dalam media briefing di ruang Fraksi PDIP, Gedung DPRD DKI lantai 8, Jalan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Selasa (31/8).


Menurut Gembong, lobi-lobi yang akan dilakukan bisa bermacam-macam. Mulai dari silahturahmi hingga mengajak makan.

"Mau makan malam kek, lobster kek, itu kita (lakukan) dengan berbagai cara," tegas Gembong, dikutip Kantor Berita RMOLJakarta.

Wacana Hak Interpelasi muncul setelah Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengeluarkan Instruksi Gubernur nomor 49 tahun 2021 tentang penyelesaian isu prioritas daerah tahun 2021-2022 yang diteken pada 4 Agustus lalu.

Dalam Ingub tersebut, orang nomor satu di ibukota ini optimistis perhelatan balap mobil listrik Formula E di Jakarta dapat digelar Juni 2022 mendatang.

Populer

Ramadhan Pohan, Pendukung Anies yang Kini Jabat Anggota Dewas LKBN ANTARA

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:45

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

UPDATE

Kesiapan Listrik dan Personel Siaga PLN Diapresiasi Warga

Sabtu, 10 Januari 2026 | 21:51

Megawati Minta Kader Gotong-Royong Bantu Sumatera

Sabtu, 10 Januari 2026 | 21:35

Muannas Peringatkan Pandji: Ibadah Salat Bukan Bahan Lelucon

Sabtu, 10 Januari 2026 | 21:28

Saksi Cabut dan Luruskan Keterangan Terkait Peran Tian Bahtiar

Sabtu, 10 Januari 2026 | 20:53

Rocky Gerung: Bagi Megawati Kemanusiaan Lebih Penting

Sabtu, 10 Januari 2026 | 20:40

Presiden Jerman: Kebijakan Trump Merusak Tatanan Dunia

Sabtu, 10 Januari 2026 | 19:53

Ostrakisme Demokrasi Athena Kuno: Kekuasaan Rakyat Tak Terbatas

Sabtu, 10 Januari 2026 | 19:31

Megawati Resmikan Pendirian Kantor Megawati Institute

Sabtu, 10 Januari 2026 | 18:53

Khamenei Peringatkan Trump: Penguasa Arogan Akan Digulingkan

Sabtu, 10 Januari 2026 | 18:06

NST 2026 Perkuat Seleksi Nasional SMA Kemala Taruna Bhayangkara

Sabtu, 10 Januari 2026 | 17:36

Selengkapnya