Berita

Yang Dipertuan Agung Al-Aultan Abdullah Ri'ayatuddin Al-Mustafa Billah Shah/Net

Dunia

Bertemu Para Sultan Hari Ini, Yang Dipertuan Agung Segera Tunjuk PM Baru Malaysia

JUMAT, 20 AGUSTUS 2021 | 12:01 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Kisruh politik negeri jiran yang akhirnya mendorong pengunduran diri Muhyiddin Yassin sebagai perdana menteri akan mencapai babak baru, dengan diumumkannya sang pengganti.

Yang Dipertuan Agung Al-Aultan Abdullah Ri'ayatuddin Al-Mustafa Billah Shah diperkirakan akan mengumumkan penunjukkan PM baru Malaysia, setelah melakukan pertemuan dengan para sultan negara bagian pada hari ini, Jumat (20/8).

Pertemuan sembilan sultan itu dijadwalkan pada pukul 14.30 waktu setempat, seperti dikutip dalam laporan Malaymail.


Laporan itu juga menyebut, Ismail Sabri diyakini akan menggantikan Muhyiddin yang mengundurkan diri pada Senin (16/8) setelah mengakui kehilangan dukungan mayoritas di parlemen.

Jika Ismail Sabri ditunjuk ke tampuk kekuasaan, maka akan menandai kembalinya Organisasi Nasional Melayu Bersatu (UMNO) yang tiga tahun lalu kalah dari pemilu lantaran kasus megakorupsi 1Malaysia Development Berhad (1MDB).

Pria 61 tahun itu sendiri merupakan wakil Muhyiddin yang muncul sebagai kandidat kuat setelah mendapat dukungan dari koalisi Muhyyiddin.

Menurut anggota parlemen UMNO Ahmad Maslan, Ismail Sabri memiliki dukungan 114 dari total 222 kursi parlemen.

Yang Dipertuan Agung memiliki kewenangan untuk menunjuk PM baru dengan menentukan siapa yang paling mungkin mendapatkan dukungan dari mayoritas anggota parlemen, setelah pemilihan dikesampingkan karena pandemi.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Bukti cuma Sarjana Muda, Kok Jokowi Bergelar Sarjana Penuh

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:00

RH Singgung Perang Bubat di Balik Sowan Eggi–Damai ke Jokowi

Jumat, 09 Januari 2026 | 20:51

UPDATE

Trump Ancam Kenakan Tarif 25 Persen ke Delapan Negara Eropa

Minggu, 18 Januari 2026 | 09:48

Arsitektur Hukum Pilkada Sudah Semakin Terlembaga

Minggu, 18 Januari 2026 | 09:40

Serpihan Badan Pesawat ATR 42-500 Berhasil Ditemukan

Minggu, 18 Januari 2026 | 09:08

Rekonstruksi Kontrol Yudisial atas Diskresi Penegak Hukum

Minggu, 18 Januari 2026 | 09:00

KAI Commuter Rekayasa Pola Operasi Imbas Genangan di Kampung Bandan

Minggu, 18 Januari 2026 | 08:51

Seluruh Sumber Daya Harus Dikerahkan Cari Pesawat ATR yang Hilang Kontak

Minggu, 18 Januari 2026 | 08:45

Tujuh Kali Menang Pilpres, Museveni Lanjutkan Dominasi Kekuasaan di Uganda

Minggu, 18 Januari 2026 | 08:20

Belasan RT dan Ruas Jalan di Jakarta Terendam Banjir

Minggu, 18 Januari 2026 | 08:13

Ongkos Pilkada Langsung Tak Sebesar MBG

Minggu, 18 Januari 2026 | 07:50

Delik Hukum Pandji Tak Perlu Dicari-cari

Minggu, 18 Januari 2026 | 07:45

Selengkapnya