Berita

Presiden kelima RI Megawati Soekarnoputri/Net

Politik

Pesan Megawati, Generasi Muda Jangan Lupa Sejarah Kemerdekaan

SELASA, 17 AGUSTUS 2021 | 10:28 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Generasi muda Indonesia jangan pernah melupakan sejarah dan pengorbanan segenap bangsa Indonesia. Jas Merah atau jangan sekali-kali melupakan sejarah harus terus diingat agar anak muda tahu jatidiri bangsa.

Begitu pesan Presiden kelima RI Megawati Soekarnoputri dalam sebuah video sambutan pemimpin bangsa yang ditayangkan sebelum upacara peringatan detik-detik proklamasi kemerdekaan Indonesia ke-76.

Tidak hanya Megawati, secara runut ada juga Presiden keenam RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), mantan Wakil Presiden Tri Sutrisno dan Hamzah Haz memberikan kata sambutan sebagai pemimpin bangsa.


"Jadi menurut saya, terutama ini untuk anak-anak muda dalam proklamasi ke-76 ini rasa kemerdekaan itu bukan hanya seremonial saja, tetapi harus didalami di dalam sebuah cita-cita ke depan bahwa begitu besar pengorbanan kita,"  ujar Megawati dalam video yang ditayangkan akun YouTube Sekretarian Presiden, Selasa (17/8).

Menurutnya, esensi kemerdekaan itu adalah berdiri di atas kaki sendiri atau berdikari. Bangsa Indonesia harus mandiri termasuk generasi muda harus visioner dalam memaknai kemerdekaan.

"Karena, apa arti merdeka itu? Sebetulnya karena kita ingin mandiri. Mari, pemuda-pemudi Indonesia menatap masa depan dengan penuh gagah berani dan pintar, itu sebuah keharusan untuk bisa kita membangun negeri ini," tegasnya.

Lebih lanjut, putri Bung Karno ini mengatakan bahwa Indonesia merupakan negara yang dianugerahi kekayaan berlimpah, namun belum dikelola untuk menghasilkan sesuatu agar bisa berdikari. Atas alasan itu, Megawati mengajak anak bangsa agar semangat untuk menuju itu semua terus digelorakan.

"Semangat itu harus seperti api nan tak kunjung padam," imbaunya.

"Kita jangan terlena, kita baru berumur 76 tahun, kita inginnya kalau bisa ribuan tahun berdiri. Itu makna yang ingin saya sampaikan dalam rangka 76 tahun kemerdekaan kita. Sekali lagi, penuh semangat gotong-royong bangunlah jiwanya bangunlah badannya. Merdeka!" demikian Megawati.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya