Berita

Direktur Eksekutif Indef Tauhid Ahmad/Repro

Politik

Tauhid Ahmad: Penanganan Covid-19 Kunci Pemulihan Ekonomi

JUMAT, 06 AGUSTUS 2021 | 22:12 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Penanganan pandemi virus corona baru (Covid-19) yang terkendali menjadi salah satu kunci agar perekonomian bisa pulih secara berkelanjutan di tengah ketidakpastian seperti sekarang.

Pengendalian yang dimaksud antara lain dengan menggalakkan tracing hingga vaksinasi Covid-19 yang tersedia.

Demikian disampaikan Direktur Eksekutif Indef Tauhid Ahmad dalam webinar bertajuk “Waspada Gelombang Dua Pemulihan Ekonomi: Tanggapan Kinerja Ekonomi Triwulan II-2021” pada Jumat (6/8) sore.

"Penanganan Covid (tracing kematian tinggi) dan vaksinasi (ketersediaan dan akses) menjadi kunci pemulihan ekonomi secara berkelanjutan," kata Tauhid.

Menurutnya, sekalipun pertumbuhan ekonomi tinggi tetapi pandemi tidak kunjung terkendali juga akan sulit untuk pemulihan ekonomi yang berkelanjutan.

Hal itu, kata Tauhid, harus dibarengi dengan konsistensi pemerintah dalam menjaga mobilitas warga agar sesuai dengan kebijakan yang dikeluarkan.

"Harus konsisten, jangan ada gap kebijakan dan implementasi," tegasnya.

Selanjutnya, realokasi anggaran pemulihan ekonomu nasional (PEN) dengan menekankan pada bantuan sosial, khususnya pada kelompok masyarakat bawah (pengeluaran di bawah Rp 3 juta) serta meningkatkan efektifitas program PEN lainnya.

"Terakhir, peluang untuk memperpanjang restrukturisasi untuk UMKM, termasuk mempercepat penyerapan program PEN untuk UMKM. Ini kunci yang menjadikan kita survival," pungkasnya.

Turut hadir pembicara lain dalam webinar tersebut yakni Kepala Center of Industry, Trade, and Investment Indef Andry Satrio Nugroho, Peneliti Center of Food, Energy, and Sustainable Development Indef Rusli Abdullah Rusli Abdullah.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Misi Dagang ke Maroko Catatkan Transaksi Potensial Rp276 Miliar

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:51

Zita Anjani Bagi-bagi #KopiuntukPalestina di CFD Jakarta

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:41

Bapanas: Perlu Mental Berdikari agar Produk Dalam Negeri Dapat Ditingkatkan

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:33

Sadiq Khan dari Partai Buruh Terpilih Kembali Jadi Walikota London

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:22

Studi Privat Dua Hari di Taipei, Perdalam Teknologi Kecantikan Terbaru

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:14

Kekuasaan Terlalu Besar Cenderung Disalahgunakan

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:09

Demi Demokrasi Sehat, PKS Jangan Gabung Prabowo-Gibran

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:04

Demonstran Pro-Palestina Lakukan Protes di Acara Wisuda Universitas Michigan

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:57

Presidential Club Patut Diapresiasi

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:37

PKS Tertarik Bedah Ide Prabowo Bentuk Klub Presiden

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:11

Selengkapnya