Berita

Mantan Gubernur Provinsi DKI Jakarta, Sutiyoso/Net

Politik

Bang Yos: Makin Banyak yang Divaksin, Makin Banyak yang Terselamatkan

RABU, 28 JULI 2021 | 16:32 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Program percepatan vaksinasi nasional yang digadang-gadang pemerintah untuk menekan angka kematian akibat pandemi Covid-19 diapresiasi banyak kalangan. Para tokoh politik nasional ikut bahu-membahu menyukseskan program vaksinasi tersebut guna menyelamatnya nyawa rakyat.

Mantan Gubernur Provinsi DKI Jakarta, Sutiyoso yang saat ini menjadi bagian dari Partai Nasdem sempat menyambangi Posko Satgas Covid-19: Sentra Vaksinasi Nasdem Peduli wilayah Jakarta Utara.

Kehadiran pria yang karib disapa Bang Yos ini disambut langsung oleh Ketua Fraksi Partai Nasdem DPRD DKI Jakarta Wibi Andrino, mantan Bupati Kepulauan Seribu Husein Murad, dan Wakil Ketua DPW Partai Nasdem DKI Jakarta, Lin Niko Yehezkiel.


Dalam kesempatan itu, Bang Yos yang pernah memimpin Ibu Kota Jakarta selama dua periode menekankan, semua pihak berkewajiban mensukseskan program vaksinasi Covid-19 yang sedang dilakukan pemerintah, demi tercapainya target herd immunity.

"Serangan Covid-19 sudah sangat menghawatirkan. Jadi, sudah saatnya kita bersatu menjadikan virus ini musuh bersama. Kita harus bahu-membahu, gotong-royong. Apakah dia individu, organisasi, partai politik, sepatutnya melakukan langkah-langkah yang membantu pemerintah dalam menghadapi pandemi Covid-19," ujar Bang Yos di Sentra Vaksinasi Nasdem Peduli Gelanggang Remaja Jakarta Utara, Tanjung Priok, Rabu (28/7).

Anggota Dewan Pertimbangan DPP Partai Nasdem ini mengatakan, dengan semakin banyaknya masyarakat atau warga yang divaksin, maka akan semakin banyak pula nyawa terselamatkan dari ancaman Corona. Disitulah, kata Bang Yos, Nasdem mengambil peran penting untuk menyelamatkan dan juga tentunya membantu pemerintah dalam upaya memutus rantai penyebaran Covid-19.

"Masing-masing individu juga harus memproteksi dirinya. Vaksinasi ini membantu tubuh, membuat imunitas meningkat supaya kalau ada virus masuk bisa dilawan oleh tubuh kita,” katanya.

Bukan hanya vaksinasi, Letnan Jenderal TNI (Purn) ini pun menjelaskan partainya juga menyediakan 10 unit mobil ambulans dan jenazah yang beroperasi 24 jam, dan gratis untuk digunakan oleh warga yang membutuhkan.

"Jad itu tersedia di masing-masing wilayah, Jakarta Utara, Selatan, Barat, Pusat, dan Timur. Masyarakat yang membutuhkan bisa menghubungi wilayah masing-masing,” ujarnya.

Dia mengaku bersyukur lantaran para politisi dan kader Nasdem, khususnya di DKI Jakarta, telah dengan sigap dan bergerak cepat mengambil langkah terbaik guna menyelamatkan masyarakat dan membantu pemerintah.

"Saya bersyukur kader-kader (Nasdem) tanpa berpikir lagi bergerak cepat membantu masyarakat. Sebab vaksinasi ini sangat penting, penting sekali,” tutupnya.

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Mantan Relawan: Jokowi Takut Ijazahnya Terungkap di Pengadilan

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:06

UPDATE

Mahkota Peradaban adalah Kemanusiaan

Senin, 26 Januari 2026 | 17:59

Thomas Djiwandono Ulas Arah Kebijakan Ekonomi di Hadapan DPR

Senin, 26 Januari 2026 | 17:49

Pemkab Bekasi Larang Developer Bangun Rumah Baru

Senin, 26 Januari 2026 | 17:46

Pengamat: SP3 Eggi Sudjana Perlu Dikaji Ulang

Senin, 26 Januari 2026 | 17:31

Adies Kadir Diusulkan jadi Calon Hakim MK Gantikan Arief Hidayat

Senin, 26 Januari 2026 | 17:26

Oknum TNI AL Pengeroyok Buruh di Talaud Bakal Ditindak Tegas

Senin, 26 Januari 2026 | 17:13

KLH Tunggu Langkah Kementerian Lain soal Pencabutan Izin 28 Perusahaan

Senin, 26 Januari 2026 | 16:58

Noel Ebenezer Ingatkan Purbaya: Ada Pesta Bandit Terganggu

Senin, 26 Januari 2026 | 16:53

Longsor Watukumpul

Senin, 26 Januari 2026 | 16:51

Habiburokhman: Rekomendasi DPR kepada Polri Bersifat Mengikat

Senin, 26 Januari 2026 | 16:42

Selengkapnya