Berita

Politikus PAN, Guspardi Gaus/net

Politik

Prihatin Bansos Terlambat Disalurkan, Politikus PAN: Segera Direalisasikan!

SENIN, 26 JULI 2021 | 09:18 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

RMOL. Terlambatnya pencairan bantuan sosial bagi masyarakat di banyak daerah menjadi keprihatinan tersendiri bagi anggota DPR RI, Guspardi Haus.

Merasa prihatin dan kecewa, dirinya mendesak pemerintah daerah untuk segera menuntaskan tugasnya mencairkan anggaran bantuan sosial (bansos).

Masih rendahnya penyaluran bansis bagi masyarakat yang terdampak akibat Covid-19, kata Guspardi, lantaran belum berjalannya koordinasi yang baik antara pemerintah pusat dengan pemerintah daerah.

Serta kurang responsifnya pemda dalam memperbarui data penerima bantuan.

Legislator asal Sumatera Barat itu menegaskan, seharusnya pemda lebih bisa update mengenai data penerima bantuan sosial ini.

“Jangan sampai ada miskomunikasi, pemerintah daerah meminta konfirmasi ke pusat untuk data dan pencairan bantuan. Padahal pemerintah pusat sudah mendorong agar bantuan sosial segera dicairkan,” jelas Guspardi lewat keterangannya, Senin (26/7).

Menurut politikus Partai Amanat Nasional (PAN) ini, setiap pemda harus segera menggelontorkan anggaran untuk meringankan beban rakyat dan tampil menjadi yang terdepan melayani rakyatnya.

“Saat ini kebijakan PPKM Darurat telah menimbulkan masalah ekonomi bagi kelompok yang terdampak dan rentan. Pemerintah daerah itu kan  mempunyai anggaran yang bersifat reguler, Belanja Tidak Terduga (BTT), maupun melalui realokasi mata anggaran lainnya," tutur Guspardi.

"Untuk itu, semestinya pemda mempunyai atensi khusus dengan mengakselerasi pencairan mata anggaran untuk bantuan sosial baik tunai maupun nontunai segera direalisasikan,” ucapnya.

Di sisi lain, Guspardi juga mengkritisi upaya pemerintah pusat untuk mendorong refocusing APDB, sementara akurasi data penerima bantuan juga belum dibenahi.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

UPDATE

Hadiri Halal Bihalal Ansor, Kapolda Jateng Tegaskan Punya Darah NU

Jumat, 03 Mei 2024 | 06:19

Bursa Bacalon Wali Kota Palembang Diramaikan Pengusaha Cantik

Jumat, 03 Mei 2024 | 06:04

KPU Medan Tunda Penetapan Calon Terpilih Pileg 2024

Jumat, 03 Mei 2024 | 05:50

Pensiunan PNS di Lubuklinggau Bingung Statusnya Berubah jadi Warga Negara Malaysia

Jumat, 03 Mei 2024 | 05:35

Partai KIM di Kota Bogor Kembali Rapatkan Barisan Jelang Pilkada

Jumat, 03 Mei 2024 | 05:17

PAN Jaring 17 Kandidat Bakal Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bengkulu

Jumat, 03 Mei 2024 | 04:58

Benny Raharjo Tegaskan Golkar Utamakan Kader untuk Pilkada Lamsel

Jumat, 03 Mei 2024 | 04:41

Pria di Aceh Nekat Langsir 300 Kg Ganja Demi Upah Rp50 Ribu

Jumat, 03 Mei 2024 | 04:21

Alasan Gerindra Pagar Alam Tak Buka Pendaftaran Bacawako

Jumat, 03 Mei 2024 | 03:57

KPU Tubaba Tegaskan Caleg Terpilih Tidak Dilantik Tanpa Serahkan LHKPN

Jumat, 03 Mei 2024 | 03:26

Selengkapnya