Berita

Sekretaris Jendaral (Sekjen) PAN sekaligus Wakil Ketua Komisi VII DPR RI, Eddy Soeparno/Net

Politik

Bantu Warga Terdampak Covid-19, Sekjen PAN Sumbangkan Seluruh Gajinya Sebagai Anggota DPR

SENIN, 19 JULI 2021 | 13:21 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Membantu warga yang terdampak pandemi Covid-19 dilakukan secara aktif oleh Sekretaris Jendaral (Sekjen) PAN, Eddy Soeparno, dengan cara menghibahkan seluruh gajinya sebagai Anggota DPR RI.

Keinginan tersebut dia sampaikan melalui surat tertulis kepada Kepala Sekretaris Fraksi PAN DPR RI. Eddy meminta gajinya ditransfer ke rekening Yayasan Amanah Nasional yang kemudian digunakan untuk membantu sesama.

"Untuk digunakan sebaik-baiknya membantu dan meringankan beban saudara-saudara kita yang lebih membutuhkan," kata Eddy kepada wartawan, Senin (19/7).

Wakil Ketua Komisi VII DPR RI ini mengatakan, sumbangan gaji tersebut berlaku tanpa batas, sampai dengan pemberitahuan selanjutnya.

Ia berharap bantuan ini bisa meringankan masyarakat Indonesia yang terdampak Pandemi Covid-19 baik dari segi ekonomi maupun kesehatan.

"Semoga Allah SWT senantiasa memberikan kesehatan dan kekuatan bagi kita dalam melalui masa-masa sulit ini,” katanya.

Saat pandemi, Eddy memang fokus membantu masyarakat yang terdampak Covid-19, khususnya di daerah pemilihannya Kota Bogor dan Kabupaten Cianjur.

Diketahui, Eddy juga telah menempatkan dua ambulans gratis untuk antar jemput warga yang sakit, masing-masing di Kota Bogor dan Kabupaten Cianjur.

Pada Kamis (15/7), Eddy pun memberikan bantuan kepada petugas pemakaman Covid-19 di TPU Situgede Bogor.  Eddy juga memberikan modal kepada UMKM yang terdampak pandemi di Kabupaten Cianjur hingga mengusulkan rumah jabatan DPR RI di Kalibata dan Ulujami sebagai tempat isoman warga.

Populer

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Duit Sitaan Korupsi di Kejagung Tak Pernah Utuh Kembali ke Rakyat

Senin, 10 Maret 2025 | 12:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Usia Pensiun TNI Bakal Diperpanjang, Ketum PEPABRI: Kalau 58 Tahun Kan Masih Lucu-Lucunya

Senin, 10 Maret 2025 | 19:58

UPDATE

TNI dan Satgas PKH Garda Terdepan Tegakkan Hukum Perkebunan Sawit Ilegal

Kamis, 13 Maret 2025 | 19:30

Rumah Ridwan Kamil Digeledah Pertama di Kasus bank bjb, Ini Sebabnya

Kamis, 13 Maret 2025 | 19:24

Kelakar Prabowo Soal Jaksa Agung yang Absen di Bukber Rektor

Kamis, 13 Maret 2025 | 19:15

KPK Sita Deposito Hingga Bangunan di Kasus Korupsi bank bjb

Kamis, 13 Maret 2025 | 18:51

Legislator PDIP Usul Pembentukan Kamar Khusus Pajak di MA

Kamis, 13 Maret 2025 | 18:35

Terus Bertumbuh, Ketua Komisi VI Apresiasi Kinerja Antam

Kamis, 13 Maret 2025 | 18:09

Hormati KPK, bank bjb Pastikan Kegiatan Bisnis Tetap Jalan

Kamis, 13 Maret 2025 | 18:08

Pejabat bank bjb dan Agensi Sepakat Markup Iklan, Begini Modusnya

Kamis, 13 Maret 2025 | 18:07

Sri Mulyani: Penurunan Penerimaan Pajak Tak Perlu Didramatisasi

Kamis, 13 Maret 2025 | 17:58

Perdana Prabowo Undang Rektor Seluruh Indonesia ke Istana

Kamis, 13 Maret 2025 | 17:54

Selengkapnya