Berita

Tumpukan limbah medis bekas penggunaan rapid test ditemukan berserakan di tepi Jalan sekitaran Tol Simpang Bakauheni/Ist

Nusantara

Duh, Limbah Medis Bekas Rapid Test Berserakan Di Tepi Jalan Tol Bakauheni

SENIN, 19 JULI 2021 | 12:55 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Ratusan limbah medis bekas rapid test ditemukan berserakan di tepi Jalan Tol Simpang Bakauheni. Tepatnya di wilayah Desa Hatta, Lampung Selatan.

Tumpukan sampah medis itu mulai dari plastik pembungkus rapid test, kardus pembungkus, botol bekas alkohol pad, pipet, bahkan hingga jarum dan pengencer.

Hingga saat ini, oknum pembuang limbah medis secara sengaja dan sembarangan itu belum diketahui identitasnya.


Namun, dugaan kuat sampah medis ini terkait dengan pelaksanaan kegiatan rapid test massal terhadap pengguna jalan saat penyekatan mudik Lebaran Mei lalu.

Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan Lampung Selatan, Diah Anjarini, mengaku pada saat pelaksanaan rapid test di masa penyekatan mudik Lebaran, sampahnya telah dibuang hingga bersih oleh pihak ketiga dari Rumah Sakit.

“Yang jelas sudah bersih saat itu. Sampah sudah diangkut dengan pihak ketiga yakni rumah sakit,” kata dia, Senin (19/7), dikutip Kantor Berita RMOLLampung.

Saat dikonfirmasi oleh awak media, Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bob Bazar Kalianda, Media Apriliana, tidak merespons.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lie Putra Setiawan, Mantan Jaksa KPK Dipercaya Pimpin Kejari Blitar

Selasa, 13 Januari 2026 | 00:04

Pemangkasan Produksi Batu Bara Tak Boleh Ganggu Pasokan Pembangkit Listrik

Selasa, 13 Januari 2026 | 00:00

Jaksa Agung Mutasi 19 Kajari, Ini Daftarnya

Senin, 12 Januari 2026 | 23:31

RDMP Balikpapan Langkah Taktis Perkuat Kemandirian dan Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 23:23

Eggi Sudjana-Damai Hari Lubis Ajukan Restorative Justice

Senin, 12 Januari 2026 | 23:21

Polri dan TNI Harus Bersih dari Anasir Politik Praktis!

Senin, 12 Januari 2026 | 23:07

Ngerinya Gaya Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 23:00

Wakapolri Tinjau Pembangunan SMA KTB Persiapkan Kader Bangsa

Senin, 12 Januari 2026 | 22:44

Megawati: Kritik ke Pemerintah harus Berbasis Data, Bukan Emosi

Senin, 12 Januari 2026 | 22:20

Warga Malaysia Ramai-Ramai Jadi WN Singapura

Senin, 12 Januari 2026 | 22:08

Selengkapnya