Berita

Pelatih Timnas Inggris, Gareth Southgate/Net

Sepak Bola

EURO 2020

Jelang Hadapi Denmark Di Semifinal, Pelatih Inggris Disarankan Mourinho Tak Mainkan 3 Bek

SENIN, 05 JULI 2021 | 16:22 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Sebuah masukan penting diberikan Jose Mourinho bagi pelatih Timnas Inggris Gareth Southgate sebelum menghadapi Denmark di laga semifinal Euro 2020.

Pria yang kini membesut AS Roma itu menyarankan Southgate tidak tergoda untuk kembali memasang tiga bek. Sebab hal tersebut justru berpotensi menciptakan ancaman serius bagi pertahanan Inggris.

Pasalnya, Tim Dinamit Denmark punya kekompakan yang sangat baik dan mampu melancarkan serangan dari berbagai sisi lapangan.


"Pertanyaannya, perlukah Inggris memainkan tiga bek seperti mereka lakukan saat melawan Jerman? Menurut saya sih tidak perlu," ucap Mourinho kepada talkSPORT, Senin (5/7).

"Empat bek itu amat sangat solid. Luke Shaw bermain semakin bagus saja. Kyle Walker uga tengah menikmati turnamen yang mengagumkan," tambah Mourinho.

Dengan memasang empat bek, menurut Mourinho, kedua bek tengah dinilai lebih dari cukup untuk mengendalikan kemampuan menyerang pada penggawa Denmark.

"Setelah itu kamu memiliki empat pemain untuk menentukan kreativitas dalam laga itu. Di sanalah Gareth bisa ragu," ujar eks manajer Tottenham Hotspur tersebut.

Mourinho pun membeberkan sejumlah nama yang bisa jadi andalan Southgate untuk menghadapi Denmark. Di lini belakang kuartet Walker-Maguire-Stones-Shaw sudah sempurna.

Kemudian, di lini tengah, duet Kalvin Phillips dan Declan Rice dinilai Mou pantas jadi kunci. Sementara di lini depan, Raheem Sterling dan Harry Kane jelas tak bisa digugat.

"Ada dua tempat yang menurut saya terbuka dan dua posisi di mana opsi-opsinya berbeda," lanjut pria asal Portugal ini.

Mourinho pun mengusukan nama Jadon Sancho, Phil Foden, Mason Mount, dan Jack Grealish yang bisa mengisi empat pos yang masih kosong tersebut.

"Ada banyak opsi untuk dua tempat ini," sambung Mourinho.

"Saya yakin bermain di Wembley, Inggris akan solid seperti biasanya tapi Anda harus berusaha memenangkan pertandingan ini sesegera mungkin, dan saya tak yakin mereka mesti bermain dengan tiga bek seperti mereka lakukan saat melawan Jerman," demikian Mourinho.

Inggris akan menghadapi Denmark di laga semifinal yang dijawalkan berlangsung di Stadion Wembley. Laga krusial ini bakal berlangsung Rabu malam (7/7) waktu setempat atau Kamis dinihari WIB (8/7).

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya