Berita

Walikota Eri saat meninjau tenda pemulasaran jenazah di TPU Keputih/RMOLJatim

Nusantara

Antrean Pemulasaran Jenazah Covid-18 Di RSUD Dr Soetomo Capai 20 Jam, Walikota Surabaya: Saatnya Pemerintah Dan Warga Gandeng Tangan

KAMIS, 01 JULI 2021 | 09:14 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Walikota Surabaya Eri Cahyadi sempat tak percaya mendengar informasi bila pemulasaran jenazah di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Dr Soetomo harus antri hingga berjam-jam.

Tak tanggung-tanggung, bila ada yang baru meninggal lalu di bawa ke pemulasaran, harus antre hingga 20 jam.

"Di situ saya kaget betul setelah saya tahu hingga 20 jam dan ada warga LPMK yang langsung cek (hubungi) ke saya," kata Walikota Eri dikutip Kantor Berita RMOLJatim di TPU Keputih, Selasa kemarin (29/6).


Atas kejadian itu, Eri mengajak warga Kota Surabaya saling bergotong royong bahu membahu untuk menolong sesama.

Saat ini, kata Eri, Pemkot Surabaya sudah menyiapkan berbagai kebutuhan untuk pemulasaran jenazah itu, mulai dari modinnya dan pemandiannya beserta kebutuhan lainnya.

"Makanya saya langsung bilang ke teman-teman ini waktunya pemerintah dan warga untuk gandeng tangan. Makanya saya langsung ambil keputusan bahwa khusus untuk orang Surabaya maka pemulasarannya bisa dilakukan di Keputih ini," tegas Eri.

Bahkan, Walikota Eri juga bersyukur dapat bantuan dari NU dan Muhammadiyah yang sudah menyiapkan orang-orang yang mempunyai kemampuan untuk mengurus jenazah.

"InsyaAllah kita sudah siapkan juga yang memandikan jenazah modinnya. Alhamdulillah kalau yang Islam dari PCNU dan Muhammadiyah sudah menyiapkan orang-orang yang punya kemampuan dan modinnya nanti yang untuk memandikan jenazahnya. Nanti dari dinsos juga sudah siap semuanya. Sehingga nanti insyaallah di belakang tenda ini kita langsung lakukan pemakaman di sini," jelas Eri.

"Jadi setelah pemulasaran, dimandikan, disholati, dan langsung dimakamkan di belakang ini sehingga tidak jauh. Yang memandikan jenazah ada enam orang. Tiga putra dan putri. Jenazah laki-laki dan perempuan. Nanti ada dua tenda," tambahnya.

Sedangkan bagi jenazah yang sudah pemulasaran di rumah sakit, menurut Eri dapat langsung dimakamkan tentunya di pemakaman khusus Covid-19.

Sedangkan bagi yang non-muslim, Eri juga memastikan sudah menyiapkan semuanya. Termasuk peti mati sudah dipersiapkan oleh Pemkot Surabaya. Bahkan, ia juga mengaku sudah menyiapkan petugas khusus untuk merawat jenazah laki-laki dan perempuan.

“Inilah yang bisa dilakukan untuk warga Kota Surabaya, karena saya tidak rela lah mau dimandikan saja antrenya sampai 20 jam. Dan pemulasaran ini nanti melayani 24 jam,” pungkasnya.

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Mantan Relawan: Jokowi Takut Ijazahnya Terungkap di Pengadilan

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:06

UPDATE

Ribuan Lender Masih Terombang-ambing di Tengah Proses Hukum DSI

Senin, 26 Januari 2026 | 07:57

Gubernur Minnesota Tantang Trump Usai Agen Imigrasi Tembak Mati Perawat ICU

Senin, 26 Januari 2026 | 07:38

Barack Obama Kecam Penembakan Alex Pretti di Minneapolis

Senin, 26 Januari 2026 | 07:21

Gempur Transaksi Judol, OJK Wajibkan Bank Gunakan Teknologi Pelacakan Dini

Senin, 26 Januari 2026 | 07:06

Hasil Survei Mulai Dukung Roy Suryo Cs

Senin, 26 Januari 2026 | 06:50

Rahasia Ribosom

Senin, 26 Januari 2026 | 06:18

Dua Warga Hilang saat Longsor di Pemalang

Senin, 26 Januari 2026 | 06:02

Ahmad Khozinudin Tutup Pintu Damai dengan Jokowi

Senin, 26 Januari 2026 | 05:40

Banjir di Pulau Jawa Bukan cuma Dipicu Curah Hujan Ekstrem

Senin, 26 Januari 2026 | 05:10

Akhirnya RI Bisa Satu Meja dengan Israel dalam BoP for Gaza

Senin, 26 Januari 2026 | 05:05

Selengkapnya