Berita

Pelatih Timnas Jerman, Joachim Low, harus bekerja keras memperbaiki ketajaman lini depannya yang mandul saat menghadapi Prancis/Net

Sepak Bola

EURO 2020

Kecewa Dikalahkan Prancis, Joachim Low Berjanji Perbaiki Kekurangan Jerman

RABU, 16 JUNI 2021 | 09:26 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Kekecewaan dirasakan pelatih Timnas Jerman, Joachim Low, usai tim asuhannya kalah dari Prancis dengan skor tipis 0-1 pada laga dinihari tadi (16/6).

Terlebih, kemenangan Prancis bukan karena lawan mampu mencetak gol. Tapi karena gol bunuh diri bek Jerman, Mats Hummels, pada pertengahan babak pertama.

Untuk itu, Low pun berjanji segera membenahi penampilan skuat asuhannya agar bisa meraih hasil maksimal dalam 2 laga fase grup berikutnya. Perbaikan tim mutlak dilakukan Jerman, karena mereka bakal menghadapi Portugal yang dalam laga sebelumnya menang 3-0 atas Hungaria,

"Besok kami harus memproses banyak hal, tetapi melihat ke depan," kata Loew usai pertandingan, dikutip Reuters, Rabu (16/6). "Kami kalah, kami kecewa, tetapi kami masih memiliki dua pertandingan dan kami bisa memperbaikinya."

Low sendiri tak ingin menyalahkan para pemain Jerman yang dinilainya telah berupaya maksimal memenangkan pertandingan.

"Mereka telah melakukan semuanya. Kami hanya kurang kuat dalam melakukan penetrasi di sepertiga lapangan terakhir dan tidak bisa memaksimalkan setiap kesempatan," paparnya.

Dalam laga melawan Prancis, Low tidak menurunkan striker murni selama 74 menit. Lini depan Tim Panser diisi trio Thomas Muller, Kai Havertz, dan Serge Gnabry.

Striker Timo Werner baru menggantikan Gnabry pada menit 74. Namun, perubahan ini tak memberi dampak signifikan untuk membongkar pertahanan kuat Prancis yang sudah digalang sejak dari lini tengah.

Ini yang jadi PR bagi Low jika tak ingin kembali gagal meraih poin saat menghadapi Portugal pada Sabtu (19/6) mendatang. 

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Terobosan Baru, Jaringan 6G Punya Kecepatan hingga 100 Gbps

Selasa, 07 Mei 2024 | 12:05

172 Perguruan Tinggi Muhammadiyah dan Aisyiah Serentak Gelar Aksi Bela Palestina Kutuk Israel

Selasa, 07 Mei 2024 | 11:54

Usai Terapkan Aturan Baru, Barang Kiriman TKI yang Tertahan di Bea Cukai Bisa Diambil

Selasa, 07 Mei 2024 | 11:37

MK Dalami Pemecatan 13 Panitia Pemilihan Distrik di Puncak Papua ke Bawaslu dan KPU

Selasa, 07 Mei 2024 | 11:29

Tentara AS dan Pacarnya Ditahan Otoritas Rusia

Selasa, 07 Mei 2024 | 11:18

Kuasa Pemohon dan Terkait Sama, Hakim Arsul: Derbi PHPU Seperti MU dan City

Selasa, 07 Mei 2024 | 11:11

Duet PDIP-PSI Bisa Saja Usung Tri Risma-Grace Natalie di Pilgub Jakarta

Selasa, 07 Mei 2024 | 10:56

Bea Cukai Bantah Sewa Influencer untuk Jadi Buzzer

Selasa, 07 Mei 2024 | 10:37

Pansel Belum Terbentuk, Yenti: Niat Memperkuat KPK Gak Sih?

Selasa, 07 Mei 2024 | 10:35

Polri: Gembong Narkoba Fredy Pratama Kehabisan Modal

Selasa, 07 Mei 2024 | 10:08

Selengkapnya