Berita

Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa/Net

Politik

Jelang Kongres X IKA UA, Nama Khofifah Diusulkan Masuk Sebagai Kandidat Ketua

SENIN, 14 JUNI 2021 | 14:48 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Kongres X Ikatan Keluarga Alumni Universitas Airlangga (IKA UA) yang bakal digelar pada 3 Juli 2021 memunculkan sejumlah sosok yang dinilai layak sebagai calon ketua umum.

Salah satu nama yang didorong untuk maju sebagai calon Ketum IKA UA ialah Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa.

Munculnya Khofifah sebagai kandidat disuarakan Ketua IKA UA Wilayah DIY, Emma Zola.

Emma meyakini pengalaman kepemimpinan Khofifah merupakan prospek yang dimiliki IKA UA. Ia memprediksi, derajat organisasi IKA UA akan terus melesat jika di bawah kepemimpinan tokoh perempuan Nahdlatul Ulama (NU) itu.

"Ada sosok yang patut kita dukung  dan perjuangkan untuk jabatan ketua IKA Universitas Airlangga, yaitu Dra. Hj. Khofifah Indar Parawansa, Msi," demikian kata Emma kepada awak media, Senin (14/6).

Emma kemudian menjelaskan dasar usulan mengajukan Khofifah. Menurutnya, Khofifah adalah perempuan dengan banyak pengalaman. Sehingga ia menilai kapasitas untuk memajukan dan mewujudkan visi misi IKA UA tidak perlu diragukan lagi.

Emma kemudian menyebutkan rekam jejak Khofifah sejak muda hingga sekarang ini. Misalnya, pernah menjadi Wakil Ketua DPR di masa Presiden Gus Dur dan Menteri Sosial di masa Presiden Joko Widodo.

"Dari berbagai pengalaman dan karya  yang telah beliau  tunjukan, rasanya sangat pantas Kami, IKA Airlangga Wilayah DIY mencalon Dra, Hj. Khofifah Indar Parawansa sebagai calon ketua Umum IKA periode 2021-2025," urai Emma.

Lebih lanjut, Emma menyebut sosok Khofifah sebagai orang yang layak sebagai Ketum IKA UA baru, karena dia nilai akan membawa efek besar bagi penguatan kampus Universitas Airlangga berkelas dunia.

Ia mengajak seluruh alumni Universitas Airlangga agar mendukung penuh Khofifah untuk dicalonkan sebagai Ketum IKA UA.

"Beliau akan mampu membawa 'aura' baru kampus UA. Dengan semua pengalaman sebelum dan semasa menjabat Gubernur Jatim, kami yakin mampu membawa perubahan dan kemajuan bagi IKA Airlangga dan kampus,"tuturnya.

"Beliau pasti mampu mengangkat nama UA menjadi dikenal.masyarakat umum sebagai salah satu Universitas terbaik di Indoensia," pungkas Emma.

Dalam Kongres IKA UA nanti akan diadakan pemilihan Ketum baru. Selain sosok Khofifah, ada sosok Ketua Umum REI pusat, Totok Lusida yang sudah menyampaikan terbuka ke publik akan maju sebagai calon ketua.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Bentuk Unit Khusus Pidana Ketenagakerjaan, Lemkapi sebut Kapolri Visioner

Kamis, 02 Mei 2024 | 22:05

KPK Sita Bakal Pabrik Sawit Diduga Milik Bupati Labuhanbatu

Kamis, 02 Mei 2024 | 21:24

Rakor POM TNI-Polri

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:57

Semarak Hari Kartini, Srikandi BUMN Gelar Edukasi Investasi Properti

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:50

KPK Sita Kantor Nasdem Imbas Kasus Bupati Labuhanbatu

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:46

Sesuai UU Otsus, OAP adalah Pribumi Pemilik Pulau Papua

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:33

Danone Indonesia Raih 3 Penghargaan pada Global CSR dan ESG Summit 2024

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:21

Pabrik Narkoba di Bogor Terungkap, Polisi Tetapkan 5 Tersangka

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:15

Ahmed Zaki Harap Bisa Bermitra dengan PKB di Pilgub Jakarta

Kamis, 02 Mei 2024 | 19:50

PP Pemuda Muhammadiyah Gelar Tasyakuran Milad Songsong Indonesia Emas

Kamis, 02 Mei 2024 | 19:36

Selengkapnya