Berita

Ketum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri/Net

Politik

Soal Siapapun Presidennya Wakilnya Puan Maharani, Junimart Girsang: Keputusan Di Ketua Umum

RABU, 09 JUNI 2021 | 04:00 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Rekaman suara Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Tengah Bambang Wuryanto bocor di tengah masyarakat.

Dalam rekaman itu politisi yang karib disapa Patjul itu mengatakan siapapun presidennya wakilnya Puan Maharani.

Menyikapi hal tersebut, politisi PDI Perjuangan Junimart Girsang mengatakan bahwa semua keputusan politik di internal PDI Perjuangan ada di tangan ketua umum Megawati Soekarnoputri.


"Kalau mengenai apa namanya di partai kami ini di PDI Perjuangan, untuk semua pemimpin, dari mulai dari presiden sampai kepala daerah itu semua diputuskan dalam rapat DPP dan terakhir keputusan ada di ibu Ketua Umum,” ucap Junimart kepada wartawan, Selasa (8/6).

Menurutnya, jika ada orang yang mengusung calon presiden atau wakil presiden siapapun, sikap PDI Perjuangan akan menunggu arahan dari ketua umum sebelum memutuskan.

"Jadi kalau ada orang yang mengatakan, A B C atau D, saya mengatakan semua ada keputusan di ibu ketua umum, dan kami semua kader harus tegak lurus,” katanya.

Disinggung mengenai sikap Pacul yang offside menyampaikan suara hatinya lewat rekaman yang beredar tersebut, Junimart menganggapnya hal itu hanya pendapat biasa.

“Itu kan pendapat bisa saja, saya juga bisa berpendapat, tapi semua kembali pada ibu ketum. Karena beliau adalah presiden tertinggi di PDIP, tidak ada yang lain,” katanya.

"Kalau kita bilang A beliau bilang B, ya kita ikut B, beliau bilang pahit ya saya ikut pahit, mesti begitu, kita tidak boleh melakukan pembangkangan,” tandasnya.

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Hologram di Ijazah UGM Jadi Kuncian Mati, Jokowi Nyerah Saja!

Senin, 26 Januari 2026 | 00:29

UPDATE

Inilah Jurus GoTo Tingkatkan Kesejahteraan Driver

Rabu, 28 Januari 2026 | 00:08

Relawan SPPG Didorong Bersertifikasi

Rabu, 28 Januari 2026 | 00:04

Ulama Asal Madura Raih Summa Cum Laude di Universitas Al-Azhar

Selasa, 27 Januari 2026 | 23:44

Penolakan Publik soal Posisi Polri di Bawah Kementerian Capai 71,9 Persen

Selasa, 27 Januari 2026 | 23:28

MUI Sarankan RI Mundur dari Board of Peace

Selasa, 27 Januari 2026 | 23:21

GAN Minta Mabes Polri Gelar Perkara Khusus Kasus Pemalsuan IUP

Selasa, 27 Januari 2026 | 23:18

Jelang HPN 2026, JMSI Kaltim Dorong Pers Adaptif Hadapi Perubahan Perilaku Gen Z

Selasa, 27 Januari 2026 | 23:18

Asta Cita Prabowo Tak Boleh Berhenti Sebatas Slogan Politik

Selasa, 27 Januari 2026 | 23:01

Pusjianmar Seskoal Bedah MDA Bersama Pakar dari British Royal Navy

Selasa, 27 Januari 2026 | 22:57

Presiden Prabowo Perkuat Kerja Sama Pendidikan Indonesia-Inggris

Selasa, 27 Januari 2026 | 22:55

Selengkapnya