Berita

Jose Mourinho akan melanjutkan kariernya dengan menangani AS Roma mulai musim depan/Net

Sepak Bola

Mourinho Resmi Direkrut AS Roma, Tottenham Hemat Ratusan Miliar

RABU, 05 MEI 2021 | 16:04 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Kabar Jose Mourinho bakal menangani AS Roma mulai musim depan disambut gembira oleh Tottenham Hotspur, klub yang belum lama ini memecat pria asal Portugal tersebut.

Sebab, The Spurs bisa menghemat anggaran hingga ratusan miliaran rupiah seiring kepastian Mourinho gabung ke klub ibukota Italia itu. Manajemen The Spurs tak perlu lagi membayar sisa gaji Mou yang jika sesuai kontrak masih berlaku hingga dua tahun ke depan.

Angkanya pun terbilang besar. Mencapai 8 juta pounds per tahun atau setara Rp 160 miliar. Wajar jika Tottenham ikut senang dengan perekrutan Mou oleh AS Roma.

AS Roma mengontrak Mourinho sampai 2024. Hal ini diumumkan manajemen tak lama usai bersepakat dengan pelatih Paulo Fonseca untuk mengakhiri kerja sama mereka pada pengujung musim ini.

"Kami sangat senang dan menyambut Jose Mourinho ke dalam keluarga AS Roma," kata Presiden Roma, Dan Friedkin, dan wakil presiden Ryan Friedkin, dikutip dari laman resmi klub, Rabu (5/5).

"Seorang juara hebat yang telah memenangkan trofi di setiap level, Jose akan memberikan kepemimpinan dan pengalaman yang luar biasa untuk proyek ambisius kami," sambungnya.

Bagi Mourinho, Serie A Italia bukan kompetisi yang asing. Bahkan Mou pernah sukses besar selama dua musim membesut Inter Milan. Di antaranya mempersembahkan trebel winners pertama dalam sejarah La Beneamata.

"Terima kasih kepada keluarga Friedkin karena memilih saya untuk memimpin klub hebat ini dan menjadi bagian dari visi mereka," ucap Mourinho.

Jose Mourinho dipecat Tottenham Hotspur pada 19 April 2021. Setelah menjabat 17 bulan sebagai manajer klub asal London utara itu.

Populer

Rocky Gerung Ucapkan Terima Kasih kepada Jokowi

Minggu, 19 Mei 2024 | 03:46

Dulu Berjaya Kini Terancam Bangkrut, Saham Taxi Hanya Rp2 Perak

Sabtu, 18 Mei 2024 | 08:05

Bikin Resah Nasabah BTN, Komnas Indonesia Minta Polisi Tangkap Dicky Yohanes

Selasa, 14 Mei 2024 | 01:35

Massa Geruduk Kantor Sri Mulyani Tuntut Pencopotan Askolani

Kamis, 16 Mei 2024 | 02:54

Ratusan Tawon Serang Pasukan Israel di Gaza Selatan

Sabtu, 11 Mei 2024 | 18:05

Siapa Penantang Anies-Igo Ilham di Pilgub Jakarta?

Minggu, 12 Mei 2024 | 07:02

Aroma PPP Lolos Senayan Lewat Sengketa Hasil Pileg di MK Makin Kuat

Kamis, 16 Mei 2024 | 14:29

UPDATE

Helikopter Rombongan Presiden Iran Jatuh

Senin, 20 Mei 2024 | 00:06

Tak Dapat Dukungan Kiai, Ketua MUI Salatiga Mundur dari Penjaringan Pilwalkot PDIP

Minggu, 19 Mei 2024 | 23:47

Hanya Raih 27 Persen Suara, Prabowo-Gibran Tak Kalah KO di Aceh

Minggu, 19 Mei 2024 | 23:25

Bangun Digital Entrepreneurship Butuh Pengetahuan, Strategi, dan Konsistensi

Minggu, 19 Mei 2024 | 23:07

Khairunnisa: Akbar Tandjung Guru Aktivis Semua Angkatan

Minggu, 19 Mei 2024 | 22:56

MUI Jakarta Kecam Pencatutan Nama Ulama demi Kepentingan Bisnis

Minggu, 19 Mei 2024 | 22:42

Jelang Idul Adha, Waspadai Penyakit Menular Hewan Ternak

Minggu, 19 Mei 2024 | 21:57

KPU KBB Berharap Dana Hibah Pilkada Segera Cair

Minggu, 19 Mei 2024 | 21:39

Amanah Ajak Anak Muda Aceh Kembangkan Kreasi Teknologi

Minggu, 19 Mei 2024 | 21:33

Sudirman Said Maju Pilkada Jakarta, Ini Respons Anies

Minggu, 19 Mei 2024 | 21:17

Selengkapnya