Berita

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo/Net

Presisi

Polri Kerahkan 4 Kapal, Drone Dan Alat Sonar 2D Bantu Cari KRI Nanggala 402

JUMAT, 23 APRIL 2021 | 11:43 WIB | LAPORAN: IDHAM ANHARI

Polri terus membantu upaya pencarian kapal selam KRI Nanggala 402 yang hilang kontak saat melaksanakan latihan penembakan Torpedo SUT di Perairan Selat Bali, Rabu (21/4) lalu.

Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo mengatakan, pihaknya menerjunkan empat kapal untuk membantu proses pencarian. Kapal tersebut adalah Kapal Gelatik 5016, Type Kapal Klas B2, Kapal Enggang 4016, Type Kapal Klas B2, Kapal Bharata 8004, Type Kapal Klas A2 dan Kapal Balam 4017 dan Type Kapal Klas B3.

"Kami berharap semoga  bisa membantu mempercepat pencarian terkait kondisi terakhir kapal Nanggala yang saat ini masih terus dipastikan di titik akhir," kata Listyo Sigit Jumat (23/4).  

Menurut Sigit, kelengkapan lain yang juga diterjunkan adalah drone bawah air (rov) robotic operator vehicle type srv-08m atau kamera bawah air yang mempunyai  kemampuan bisa menyelam 300 meter.

"Kami juga libatkan alat sonar 2D untuk mengambil gambar di bawah permukaan air untuk maksimal alat ini 1 km," ungkapnya.

Seperti diketahui, kapal selam Nanggala 402 pembawa 53 awak kapal sejak hilang kontak hingga kini belum juga ditemukan. Sejumlah instansi termasuk beberapa negara turut membantu proses pencarian namun belum membuahkan hasil.

Populer

KPK Ancam Pidana Dokter RSUD Sidoarjo Barat kalau Halangi Penyidikan Gus Muhdlor

Jumat, 19 April 2024 | 19:58

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Megawati Bermanuver Menipu Rakyat soal Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 05:35

Sekda Jabar akan Tindak Pelaku Pungli di Masjid Raya Al Jabbar

Rabu, 17 April 2024 | 03:41

Diungkap Pj Gubernur, Persoalan di Masjid Al Jabbar Bukan cuma Pungli

Jumat, 19 April 2024 | 05:01

Bey Machmudin: Prioritas Penjabat Adalah Kepentingan Rakyat

Sabtu, 20 April 2024 | 19:53

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

UPDATE

Samsung Solve for Tomorrow 2024, Momentum untuk Dorong Peningkatan Literasi Digital

Sabtu, 27 April 2024 | 11:48

Paguyuban Warung Madura: Harusnya Kami Dilindungi Bukan Diberangus!

Sabtu, 27 April 2024 | 11:36

PIS Sukses Tekan Emisi 25,4 Ribu Ton Setara CO2

Sabtu, 27 April 2024 | 11:18

Sam Altman hingga Sundar Pichai Gabung Dewan Keamanan AI Amerika Serikat

Sabtu, 27 April 2024 | 10:59

OASA Perkuat Modal di Anak Usaha Rp69 Miliar

Sabtu, 27 April 2024 | 10:41

Ilham Bintang: Prabowo Siap-Siap Beli Obat Anti Resah

Sabtu, 27 April 2024 | 10:37

Induk Perusahaan Google Bagi-bagi Dividen untuk Pertama Kali

Sabtu, 27 April 2024 | 10:29

KPU Sewa 8 Kantor Hukum Hadapi Perselisihan Pileg 2024

Sabtu, 27 April 2024 | 10:20

Blinken: Amerika Tidak Bermaksud Menghambat Tiongkok Lewat Pembatasan Ekspor Chip

Sabtu, 27 April 2024 | 10:18

Realisasi Anggaran untuk IKN Capai Rp4,3 Triliun per April 2024

Sabtu, 27 April 2024 | 10:02

Selengkapnya