Berita

Ketua DPP PKB Yaqut Cholil Qoumas saat temui Abdul Muhaimin Iskandar/Ist

Politik

Bantah Isu MLB, Gus Yaqut: PKB Solid Dunia Akhirat

SENIN, 19 APRIL 2021 | 19:37 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Ketua DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Yaqut Cholil Qoumas membantah keras isu Musyawarah Luar Biasa (MLB) yang belakangan santer beredar di masyarakat.

Gus Yaqut memastikan bahwa PKB di bawah kepemimpinan Abdul Muhaimin Iskandar atau Gus AMI saat ini solid dan tidak ada masalah apapun di internal partai.

“Kita enggak ngerti siapa itu yang ngomong. Yang jelas saya ini ke sini (ke kantor DPP PKB) kan berarti solid, enggak ada apa. Ini menunjukkan kalau PKB ini tidak ada apa-apa,” kata Gus Yaqut saat ditemui di kantor DPP PKB, Jakarta Pusat, Senin (19/4).

Menteri Agama ini juga mempertanyakan adanya aktor intelektual di balik isu Musyawarah Luar Biasa PKB yang belakangan muncul di masyarakat, hingga menimbulkan polemik di internal partai.

“Siapa yang dorong? Kader yang mana? Kan harus dicek dulu. DPC, DPC mana? Benar enggak itu DPC, jangan-jangan DPC-DPC-an, jangan-jangan DPC yang dibikin. Ya kan,” ujarnya.

Ketua PKB yang membidangi Pertahanan dan Keamanan itu menegaskan, informasi yang beredar terkait MLB itu tak dapat dipertanggungjawabkan.

Dia bahkan mengaku sudah berkomunikasi dengan salah satu nama yang diduga memantik isu tersebut.

“Saya tidak tahu itu suara dari mana, dan saya sudah tanya si Ahmad (mantan Ketua DPC PKB Karawang, Ahmad Zamakhsyari), siapa itu, saya kenalnya Jimmy sih, bukan Ahmad. Dan dia mengklarifikasi, dia enggak pernah bicara itu,” katanya.

Gus Yaqut menegaskan, PKB di bawah kepemimpinan Gus AMI justru mampu menorehkan prestasi yang cukup baik selama ini. Baik di kancah perolehan kursi parlemen, maupun di pemerintahan.

Atas dasar itu, Gus Yaqut mengaku geram saat ada segelintir pihak justru mencoba mengganggu soliditas PKB.

“PKB ini partai paling solid dunia akhirat. Saya ngobrol dengan Cak Imin biasa saja. Ini yang publik tidak tahu, kok tiba-tiba dikesankan seolah-olah saya ini ada masalah atau sedang membuat masalah, enggak ada, wong  PKB kompak. Coba sampean cek,” ucapnya.

Menurut Gus Yaqut, melihat politik tidak boleh hitam dan putih. Perlu dilakukan kroscek mendalam sekaligus memastikan kebenarannya sebuah isu yang beredar, termasuk isu MLB itu.

“Wong struktur di PKB lengkap, harus dicek dulu, begitu,” tutupnya.

Populer

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

UPDATE

Respons Dedi Mulyadi soal Penggeledahan di Rumah Ridwan Kamil

Rabu, 12 Maret 2025 | 03:30

Bakamla Gagalkan Penyelundupan 60 Ribu Ekor Baby Lobster Senilai Rp1 Miliar

Rabu, 12 Maret 2025 | 03:12

Lonjakan Arus Mudik Diperkirakan Terjadi pada 28 Maret 2025

Rabu, 12 Maret 2025 | 02:50

Trump Akan Kembali Batasi Warga dari Negara Muslim Masuk AS

Rabu, 12 Maret 2025 | 02:30

Jojo dan Putri KW Melaju ke 16 Besar All England 2025

Rabu, 12 Maret 2025 | 02:10

NTP Menurun, Komisi IV DPR Minta Kementan Perhatikan Kesejahteraan Petani

Rabu, 12 Maret 2025 | 01:53

Stabilkan Harga Bapok, Operasi Pasar Diminta Digelar Lebih Masif

Rabu, 12 Maret 2025 | 01:35

Undang Menko Airlangga, DPP Bapera Bakal Santuni 20 Ribu Anak Yatim di Jakarta

Rabu, 12 Maret 2025 | 01:17

Elemen Masyarakat Sumsel Apresiasi Kejari Muba Tahan Pengusaha Haji Halim Ali

Rabu, 12 Maret 2025 | 00:59

Legislator PDIP Soroti Kasus Proyek Digitalisasi Pertamina-Telkom

Rabu, 12 Maret 2025 | 00:34

Selengkapnya