Berita

komunikolog politik nasional dari Forum Politik Indonesia, Tamil Selvan/Ist

Politik

Video Desak Made Dan Jozeph Zhang Bikin Resah Masyarakat, Kang Tamil: Menkominfo Patut Dipertimbangkan Dalam Reshuffle

SENIN, 19 APRIL 2021 | 10:17 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Kerukunan umat beragama di Indonesia kembali mendapat cobaan. Menyusul beredarnya video dugaan penistaan agama yang dilakukan Desak Made Darmawati dan Jozeph Paul Zhang.

Terkait kemunculan dua video yang membuat kondisi masyarakat menjadi tidak kondusif, komunikolog politik nasional dari Forum Politik Indonesia, Tamil Selvan alias Kang Tamil, menyoroti kinerja Kementerian Komunikasi dan Informatika RI (Kemenkominfo) yang dianggap tidak becus melaksanakan tugas pokok dan fungsinya (tupoksi).

Menurut Kang Tamil, Kemenkominfo seharusnya melakukan pengawasan di dunia internet, khususnya terhadap konten-konten yang berpotensi memecah-belah bangsa dan menimbulkan konflik horizontal.


"Beredarnya dua video itu menjadi bukti Kemenkominfo tidak paham kerja mereka," kata Kang Tamil melalui keterangannya yang diterima Kantor Berita RMOLJakarta, Senin (19/4).

Kang Tamil berpandangan, sepatutnya Kemenkominfo lebih sigap melakukan screening, sehingga potensi kegaduhan di masyarakat dapat dicegah sejak dini.

"Ini malah justru netizen yang lebih sigap," sindir Kang Tamil.

Dirinya kemudian mencontohkan saat pemerintah melakukan blokir komunikasi untuk meredam potensi kerusuhan pada sidang Mahkamah Konstitusi pasca Pilpres 2019 dan saat demo revisi UU Komisi Pemberantasan Korupsi.

"Kemenkominfo juga cekatan memblokir konten-konten pornografi," jelasnya.

Sehingga, Kang Tamil menilai, problem terbesar Kemenkominfo adalah baru bergerak setelah muncul perintah.

"Kemenkominfo tidak punya inisiatif untuk langkah antisipasi," tegas Kang Tamil.

Lebih lanjut Kang Tamil mengatakan, kesiapan Indonesia memasuki era 5.0 jangan hanya menjadi slogan, namun harus diimplementasikan oleh Kemenkominfo sebagai garda terdepan.

"Era 5.0 saya lihat masih sebatas gimik politik," sindir Kang Tamil lagi.

Untuk mengimplementasikan era 5.0, Kang Tamil mendorong Kemenkominfo dipimpin sosok yang mumpuni dan profesional.

"Kalau ngurus konten-konten pemecah belah bangsa saja tidak mampu, saya kira Menteri Kominfo patut jadi perhatian presiden dalam rencana reshuffle kabinet," demikian Kang Tamil.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

UPDATE

Komisi III DPR Sambut KUHP dan KUHAP Baru dengan Sukacita

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:12

Bea Keluar Batu Bara Langkah Korektif Agar Negara Tak Terus Tekor

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:08

Prabowo Dua Kali Absen Pembukaan Bursa, Ini Kata Purbaya

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:07

Polri Susun Format Penyidikan Sesuai KUHP dan KUHAP Baru

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:06

Koalisi Permanen Mustahil Terbentuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:01

Polri-Kejagung Jalankan KUHP dan KUHAP Baru Sejak Pukul 00.01 WIB

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:58

Tutup Akhir Tahun 2025 DPRD Kota Bogor Tetapkan Dua Perda

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:46

Presiden Prabowo Harus Segera Ganti Menteri yang Tak Maksimal

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:42

Bitcoin Bangkit ke Level 88.600 Dolar AS

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:41

Berjualan di Atas Lumpur

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:41

Selengkapnya