Berita

Ketua DPD RI AA LaNyalla Mahmud Mattalitti bersama Wakil Ketua Komite II DPD Bustami Zainuddin saat menerima audiensi DPP Himpunan Pengusaha Mikro Kecil dan Menengah Indonesia (HIPMIKIMDO), di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (12/4/2021)/Ist

Politik

Dukung BUSS, Ketua Santor Berharap Varietas Tanaman Lokal Mampu Bersaing Di Global

SENIN, 12 APRIL 2021 | 18:21 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Ketua DPD RI AA LaNyalla Mahmud Mattalitti memberi dukungan untuk pengujian BUSS yang dilakukan Kementerian Pertanian di Kebun Pemeriksaan Subtantif Perlindungan Varietas Tanaman (PVT) Dataran Rendah Mojosari, Kabuaten Mojokerto, Jawa Timur.

Pengujian BUSS Kementan meliputi unsur baru, unik, seragam, dan stabil.

LaNyalla berharap pengujian BUSS bisa membantu meningkatkan kualitas varietas tanaman lokal agar bisa bersaing secara global.

"Perlindungan varietas tanaman diharapkan menjadi salah satu indikator produk pertanian kita mampu bersaing di dunia global dengan menerbitkan sertifikat Hak Perlindungan Varietas Tanaman (PVT)," tutur senator asal Jatim itu, Senin (12/4).

LaNyalla yang juga Ketua Dewan Kehormatan Kadin Jatim itu menilai uji BUSS dan setifikat PVT sangat penting.

"Apalagi produksi pertanian kita disebut-sebut masih kalah jauh dari Vietnam, baik dari kuantitas maupun kualitas. Dan juga masih kalah dari Jepang, Korea, China dan Amerika," katanya.

Oleh sebab itu, LaNyalla berharap uji BUSS bisa mendorong tumbuhnya varietas baru dan unggul.

"Sudah saatnya kita mampu berdikari memiliki benih unggul sendiri yang dikembangkan sendiri dan kita lepaskan ketergantungan menggunakan benih dari negara lain," tutur mantan Ketua Umum PSSI itu.

Menurut LaNyalla, Indonesia memiliki berbagai jenis varietas yang bisa dikembangkan menjadi benih unggul.

"Asalkan ada kemauan kuat dan bangga menggunakan benih lokal, varietas tanaman kita pasti akan terus berkembang," ucapnya.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Bey Machmudin: Prioritas Penjabat Adalah Kepentingan Rakyat

Sabtu, 20 April 2024 | 19:53

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

SPS Aceh Dinobatkan sebagai SPS Provinsi Terbaik 2024

Rabu, 01 Mei 2024 | 05:53

Hari Ini Nasdem Muara Enim Buka Penjaringan Balon Bupati dan Wabup

Rabu, 01 Mei 2024 | 05:36

Prof Sugianto Janjikan Netralitas ASN pada Pilkada 2024 kalau Ditunjuk jadi Pj Bupati

Rabu, 01 Mei 2024 | 05:14

Teriakan "Ijeck Gubernur" Menggema di Syukuran Kosgoro 1957 Sumut

Rabu, 01 Mei 2024 | 04:58

Dihiasi 2 Penalti, Bayern Vs Madrid Berakhir 2-2

Rabu, 01 Mei 2024 | 04:46

Dai Kondang Ustaz Das'ad Latif Masuk Daftar Kandidat Nasdem untuk Pilwalkot Makassar

Rabu, 01 Mei 2024 | 04:22

Jelang Pilkada, Pj Gubernur Jabar Minta Seluruh ASN Jaga Netralitas

Rabu, 01 Mei 2024 | 03:58

Ekonomi Pakistan Semakin Buruk

Rabu, 01 Mei 2024 | 03:37

Kader PKB Daftar sebagai Bacabup Aceh Besar lewat Demokrat

Rabu, 01 Mei 2024 | 03:29

Ngaku Punya Program Palembang Bebas Banjir, Firmansyah Hadi Daftar di PDIP

Rabu, 01 Mei 2024 | 02:31

Selengkapnya