Berita

Mantan Menteri Perdagangan, Gita Wirjawan/Net

Politik

Gita Wirjawan Capres 2024 Terkuat Dari Kalangan Ekonom, Rizal Ramli Tiga Besar

SENIN, 12 APRIL 2021 | 15:40 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Sejumlah ekonom turut menghiasi peta kekuatan untuk pemilihan presiden 2024 mendatang.

Hal itu terkuak dalam hasil survei yang dilakukan Kelompok Kajian dan Diskusi Opini Publik Indonesia (KedaiKOPI) berdasarkan klasifikasi latar belakang profesi untuk sosok yang dianggap layak menjadi Presiden di 2024.

Dalam temuannya mengenai elektabilitas tokoh ekonom, nama pengusaha sekaligus mantan Menteri Perdagangan, Gita Wirjawan menempati urutan puncak. Disusul ekonom Muhammad Chatib Basri, dan Menko Ekuin era Presiden Abdurrahman Wahid atau Gus Dur, Rizal Ramli.

"Gita Wirjawan 18,3, Muhammad Chatib Basri 18,2, Rizal Ramli 17,1," kata Direktur Eksekutif KedaiKOPI, Kunto Adi Wibowo saat memaparkan hasil surveinya secara daring, Senin (12/4).

Selanjutnya, pada posisi keempat ada nama Perry Warjiyo dengan 8,0 persen, Rhenald Khasali dengan 7,8, dan Agus Martowardojo 7,2 persen.

Berikutnya, ada nama ekonom senior Kwik Kian Gie dengan 6,6 persen, ekonom senior INDEF Faisal Basri 6,4 persen, lalu Bambang Brodjonegoro 5,3 persen, dan lchsanudin Noorsy 5,1 persen.

Survei KedaiKOPI digelar pada periodisasi 29 Maret sampai 4 April 2021. Survei ini menggunakan metodologi telesurvei atau wawancara via telepon di 34 provinsi di Indonesia dan melibatkan 1.260 responden.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Misi Dagang ke Maroko Catatkan Transaksi Potensial Rp276 Miliar

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:51

Zita Anjani Bagi-bagi #KopiuntukPalestina di CFD Jakarta

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:41

Bapanas: Perlu Mental Berdikari agar Produk Dalam Negeri Dapat Ditingkatkan

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:33

Sadiq Khan dari Partai Buruh Terpilih Kembali Jadi Walikota London

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:22

Studi Privat Dua Hari di Taipei, Perdalam Teknologi Kecantikan Terbaru

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:14

Kekuasaan Terlalu Besar Cenderung Disalahgunakan

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:09

Demi Demokrasi Sehat, PKS Jangan Gabung Prabowo-Gibran

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:04

Demonstran Pro-Palestina Lakukan Protes di Acara Wisuda Universitas Michigan

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:57

Presidential Club Patut Diapresiasi

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:37

PKS Tertarik Bedah Ide Prabowo Bentuk Klub Presiden

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:11

Selengkapnya