Berita

Peluncuran buku "Catatan Merah dari Putra Bung Karno: Mulai Asian Games 1962 sampai ke Generasi Bima Sakti" karya Guntur Soekarno pada Sabtu, 10 April 2021/Net

Nusantara

Diulas Banyak Tokoh, Buku Catatan Merah Dari Putra Bung Karno Sudah Dirilis

MINGGU, 11 APRIL 2021 | 08:42 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Putra Bapak Proklamator, Guntur Soekarno telah meluncurkan sebuah buku berjudul "Catatan Merah dari Putra Bung Karno: Mulai Asian Games 1962 sampai ke Generasi Bima Sakti".

Peluncuran digelar secara virtual karena pandemi Covid-19 pada Sabtu (10/4). Pada acara tersebut, beberapa buku telah diserahkan kepada sahabat  dan kerabat Mas Tok, panggilan Guntur.

Di antara mereka diberikan kesempatan untuk memberikan komentar dan tanggapannya atas buku tersebut.

Hadir dalam acara tersebut, Ketua Pusat Studi Air Power Indonesia (PSAPI) Chappy Hakim ikut memberikan komentarnya atas buku tersebut.

Tidak sendiri, selain Chappy, beberapa penanggap lainnya adalah mantan Wakil Presiden Jenderal TNI (Purn) Try Sutrisno, anggota Dewan Pertimbangan Presiden Inspektur Jenderal Polisi (Purn) Drs. Sidarto Danusubroto, mantan Kepala BIN Jenderal TNI (Purn) Hendropriyono, hingga Wakil Ketua MPR RI Ahmad Basarah.

Selain itu, tampak hadir dan juga sempat memberikan komentar serta sambutannya adalah mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama dan mantan Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Bappenas Kwik Kian Gie.

Sejumlah kerabat dan sahabat yang hadir juga termasuk Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.

Berlangsung dengan meriah, acara  kemudian ditutup dengan duet permainan gitar oleh sang penulis, Guntur Soekarno bersama Iwan Abulrachman personil Bimbo. Keduanya membawakan lagu-lagu kenangan masa tahun 1960-an.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

2.700 Calon Jemaah Haji Jember Mulai Berangkat 20 Mei 2024

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:49

Bertahun Tertunda, Starliner Boeing Akhirnya Siap Untuk Misi Awak Pertama

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:39

Pidato di OECD, Airlangga: Indonesia Punya Leadership di ASEAN dan G20

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:27

Jokowi: Pabrik Baterai Listrik Pertama di RI akan Beroperasi Bulan Depan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:09

Keputusan PDIP Koalisi atau Oposisi Tergantung Megawati

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:49

Sri Mulyani Jamin Sistem Keuangan Indonesia Tetap Stabil di Tengah Konflik Geopolitik Global

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:40

PKB Lagi Proses Masuk Koalisi Prabowo-Gibran

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:26

Menko Airlangga Bahas 3 Isu saat Wakili Indonesia Bicara di OECD

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:11

LPS: Orang yang Punya Tabungan di Atas Rp5 Miliar Meningkat 9,14 Persen pada Maret 2024

Sabtu, 04 Mei 2024 | 11:58

PKS Sulit Gabung Prabowo-Gibran kalau Ngarep Kursi Menteri

Sabtu, 04 Mei 2024 | 11:51

Selengkapnya