Berita

Mantan Ketua DPC PKB Karawang, Ahmad Zamakhsyari/Net

Politik

Polemik Di PKB Bukan Untuk Melawan Muhaimin, Jimmy: Ini Riak-riak Danau, Bukan Laut

JUMAT, 09 APRIL 2021 | 17:44 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Mantan Ketua DPC PKB Karawang, Ahmad Zamakhsyari menegaskan, dirinya tidak berniat melawan Ketua Umum DPP PKB Muhaimin Iskandar, apalagi mendorong Kongres Luar Biasa (KLB).

"Saya ini bukan ingin melawan ketum, bukan. Saya hanya menyampaikan aspirasi kawan-kawan," kata Jimmy sapaan akrab Ahmad Zamakhsyari saat dihubungi Kantor Berita Politik RMOL, Jumat (9/4).

Aspirasi yang dimaksud adalah, banyak pemilihan ketua DPC di daerah-daerah yang tidak sesuai dengan AD/ART partai, sehingga akumulasi kekecewaan itu menimbulkan riak-riak. Jimmy yakin Muhaimin tidak tahu semua informasi di daerah dengan utuh.


"Sebetulnya kan yang saya sampaikan itu agar ketum tahu. Agar ketum tahu dan paham kondisi di lapangan. Kan tidak semua persoalan yang sampai ke ketum itu clear. Banyak juga yang 'main data' di level DPW," ujar Jimmy, yang juga mantan Wakil Bupati Karawang itu.

"Jadi, bukan ingin melawan ketum. Saya hanya menyampaikan aspirasi kawan-kawan dari Raja Ampat, Lampung, Banten, Malang, kemudian temen-teman di Sumatera, bahwa meraka itu sama. Kami tidak mau melawan ketum, tidak," lanjut dia menekankan.

Jimmy mendengar masukan-masukan dari daerah agar Muhaimin turun tangan, menyelesaikan persoalan. Suara-suara lain, DPP diminta menghentikan sementara kegiatan muswil dan musda di 15 provinsi.

Tapi kembali ditekankannya, ini bukan konflik internal partai. Ini hanya persoalan trouble communication yang mungkin saja tidak tersampaikan oleh DPP dalam hal ini ketum.

"Ya ini riak-riaklah, riak-riak danau, bukan riak laut. Riak danau yang memang tidak terkonsumsi dengan baik oleh ketum," sebut Jimmy.

Ditanya bagaimana hubungannya denga Muhaimin, Jimmy mengaku baik dan tidak ada masalah. Hari ini saja, dia berkomunikasi langsung dengan wakil ketua MPR RI itu.

Jimmy sebelumnya diberitakan mendorong dan menggalang Kongres Luar Biasa (KLB) DPW PKB Jawa Barat. Awalnya, dia kecewa dan merasa dipermalukan oleh Muhaimin Iskandar lantaran dia yang sudah diam dan sabar kembali diusik.

Muhaimin menyebutkan Ketua DPC PKB Karawang saat ini Rahmat Hidayat Djati orang yang sangat pemberani, karena mampu menggeser jabatan Jimmy.

Atas rasa kecewa dan dipermalukan, Jimmy mengancam akan mendorong KLB PKB Jabar. Dia mengaku telah mendapatkan dukungan dari 22 DPC se-Jabar untuk melakukan KLB, dan menyinggung Ketua DPW Jabar Syaiful Huda sebagai orang pembuat onar atas munculnya pernyataan Muhaimin tersebut.

Tapi oleh DPP PKB, masalah itu sudah diselesaikan secara baik di internal partai.

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Hologram di Ijazah UGM Jadi Kuncian Mati, Jokowi Nyerah Saja!

Senin, 26 Januari 2026 | 00:29

KPK Amankan Dokumen dan BBE saat Geledah Kantor Dinas Perkim Pemkot Madiun

Rabu, 28 Januari 2026 | 11:15

UPDATE

Golkar: Pengganti Adies Kadir di DPR Caleg Suara Terbanyak Berikutnya

Kamis, 29 Januari 2026 | 16:18

Nasib Generasi Emas Terancam Gegara Purbaya Belum Terapkan Cukai MBDK

Kamis, 29 Januari 2026 | 16:16

PAN Dukung Ambang Batas Parlemen Nol Persen dengan Fraksi Terbatas

Kamis, 29 Januari 2026 | 16:10

IHSG Mulai Stabil Usai OJK Respons Peringatan MSCI Terkait Status Pasar Frontier

Kamis, 29 Januari 2026 | 16:05

Amdatara Konsolidasikan Industri AMDK, Perkuat Kolaborasi dengan Pemda

Kamis, 29 Januari 2026 | 15:55

41 Desa di Kabupaten Bekasi Banjir Usai Diterpa Hujan Lebat

Kamis, 29 Januari 2026 | 15:53

Pesawat Jatuh di Kolombia, Seluruh Penumpang Tewas Termasuk Anggota DPR

Kamis, 29 Januari 2026 | 15:51

IHSG Anjlok Dua Hari, Momentum Perbaikan Pasar Modal

Kamis, 29 Januari 2026 | 15:48

Harga CPO Terkerek Lonjakan Minyak Mentah Dunia

Kamis, 29 Januari 2026 | 15:45

PAN Dukung MK Hapus Ambang Batas Parlemen

Kamis, 29 Januari 2026 | 15:42

Selengkapnya