Berita

Kylian Mbappe merayakan golnya ke gawang Bayern Munchen di leg pertama perempat final Liga Champions/Net

Sepak Bola

2 Gol Mbappe Nodai Catatan Apik Pelatih Bayern

KAMIS, 08 APRIL 2021 | 08:56 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Hasil yang mengejutkan terjadi di leg 1 babak perempat final Liga Champions Kamis dinihari tadi (8/4). Di luar dugaan, Bayern Munchen yang musim ini tampil digdaya justru dipermalukan tim yang mereka kalahkan di final musim lalu, Paris Saint-Germain (PSG).

Meski berstatus tim tamu, skuat PSG di bawah penanganan Mauricio Pochettino tampil seolah tanpa beban. Mereka seperti sudah melupakan kekalahan yang dialami musim lalu.

Terbukti, laga baru berjalan 3 menit, pemain muda Kylian Mbappe sudah membuat Manuel Neuer harus memungut bola dari dalam gawangnya. Bahkan PSG sempat unggul 2-0 setelah Marquinhos ikut mencatatkan namanya di papan skor pada menit 28.

Bayern yang tak ingin dipermalukan di kandang sendiri, berusaha bangkit melalui sundulan Choupo-Moting yang melanjukan umpan silang Benjamin Pavard sekitar 8 menit jelang turun minum.

Adalah aksi Thomas Muller yang membuat skuat Bayern kembali lebih bersemangat usai mencetak gol pada menit 60.

Namun, tampaknya Mbappe bakal memberi mimpi buruk bagi skuat Bayern. Berselang 8 menit, pemain 22 tahun ini mencatatkan gol keduanya sekaligus memastikan kemenangan PSG atas Bayern menjadi 3-2.

"Sebuah laga sulit ketika melawan tim terbaik Eropa saat ini. Kami bermain baik sebagai sebuah tim," ucap Mbappe, dikutip laman resmi UEFA, Kamis (8/4).

"Tapi ini baru laga pertama. (Di laga kedua) Kami harus bermain lebih percaya diri dan tampil sebagai sebuah tim. Saya tidak bisa mencetak gol ke gawang Neuer pada final musim lalu, tapi saya harap bisa kembali melakukannya (di laga kedua)," tambahnya.

Kubu Bayern cukup menyesali kekalahan ini. Namun, dengan permainan yang ditunjukkan di laga pertama, pelatih Hansi Flick cukup yakin masih bisa meraih hasil positif di laga kedua pekan depan.

"Lawan kami mencetak tiga gol dari sedikit kesempatan. Tapi permainan para pemain kami juga tak kalah impresif," katanya.

Inilah kekalahan pertama Hansi Flick di Liga Champions sejak menangani Bayern pada November 2019. Rekor unbeaten Flick yang bertahan selama 16 laga di Liga Champions resmi ternoda.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Pengukuhan Petugas Haji

Sabtu, 04 Mei 2024 | 04:04

Chili Siap Jadi Mitra Ekonomi Strategis Indonesia di Amerika Selatan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 04:02

Basri Baco: Sekolah Gratis Bisa Jadi Kado Indah Heru Budi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:42

Pemprov DKI Tak Ingin Polusi Udara Buruk 2023 Terulang

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:24

Catat, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan 9-10 Mei

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:22

BMKG Prediksi Juni Puncak Musim Kemarau di Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:27

Patuhi Telegram Kabareskrim, Rio Reifan Tak akan Direhabilitasi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:05

Airlangga dan Menteri Ekonomi Jepang Sepakat Jalankan 3 Proyek Prioritas Transisi Energi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:00

Zaki Tolak Bocorkan soal Koalisi Pilkada Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 01:35

Bertemu Wakil PM Belanda, Airlangga Bicara soal Kerja Sama Giant Sea Wall

Sabtu, 04 Mei 2024 | 01:22

Selengkapnya