Berita

Presiden Joko Widodo bersama Menko Perekonomian Airlangga Hartarto menjadi saksi pernikahan putri politisi Golkar, Idris Laena/Ist

Politik

Tak Hanya Atta-Aurel, Presiden Jokowi Juga Jadi Saksi Nikah Putri Idris Laena

MINGGU, 04 APRIL 2021 | 14:19 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Presiden Joko Widodo belakangan kerap menghadiri acara pernikahan sejumlah kalangan. Yang paling menyedot perhatian publik, orang nomor satu di Indonesia ini hadir dan menjadi saksi pernikahan pasangan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah bersama dengan Menteri Pertahanan RI, Prabowo Subianto.

Namun ternyata, Presiden Jokowi juga diketahui hadir dalam pernikahan anak politisi asal Riau, Idris Laena. Acara digelar Sabtu (3/4) bertempat di Hotel Mulia Senayan Jakarta, atau sebelum pernikahan Atta dan Aurel.

Presiden Joko Widodo dan Menko Perekonomian Airlangga Hartarto, menyempatkan diri untuk menghadiri sekaligus menjadi saksi pernikahan putri Idris Laena, yaitu Tania Laena Putri dengan Mohamad Yusuf Wuisan.

"Alhamdulillah, Pak Presiden dan Pak Airlangga bersedia hadir dan menjadi saksi di pernikahan putri kami," ujar Idris Laena yang juga Ketua Fraksi Partai Golkar MPR RI, Minggu (04/4).

Menurut Idris Laena, acara yang dilaksanakan dengan protokol kesehatan Covid-19 yang sangat ketat itu, berlangsung khidmat dan dihadiri oleh Menteri Pemuda dan Olah Raga, Zainudin Amali.

"Selain Pak Jokowi dan Pak Airlangga, alhamdulillah Pak Menpora dan Gubernur Riau, Syamsuar juga berkenan hadir, " lanjutnya.

Pada kesempatan itu, Gubernur Riau Syamsuar bertindak untuk memberikan sambutan atas nama masing-masing keluarga.

Idris Laena merupakan anggota DPR RI Dapil Riau dua dan merupakan warga Pulau Kijang Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil). Namun yang unik, kedua mempelai serta keluarga menggunakan pakaian adat Tionghoa, dan kemudian dilanjutkan dengan resepsi adat Melayu.

Sebagai bentuk rasa nasionalisme, mengingat kedua mempelai dari suku yang berbeda yakni Tania Laena Putri, dari ayah keturunan Bugis dan ibu dari Suku Melayu.

Sementara Mohamad Yusuf Wuisan, ibunya berasal dari Solo dan ayah dari Tionghoa Manado Sulawesi Utara. Dalam prosesi ijab kabul tersebut juga disampaikan tauziah oleh Imam besar Masjid Al istiqlal, Jakarta, Prof Nazarudin Umar.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Pendapatan Garuda Indonesia Melonjak 18 Persen di Kuartal I 2024

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:41

Sidang Pendahuluan di PTUN, Tim Hukum PDIP: Pelantikan Prabowo-Gibran Bisa Ditunda

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:35

Tak Tahan Melihat Penderitaan Gaza, Kolombia Putus Hubungan Diplomatik dengan Israel

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:34

Pakar Indonesia dan Australia Bahas Dekarbonisasi

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:29

Soal Usulan Kewarganegaraan Ganda, DPR Dorong Revisi UU 12 Tahun 2006

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:25

Momen Hardiknas, Pertamina Siap Hadir di 15 Kampus untuk Hadapi Trilemma Energy

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:24

Prabowo-Gibran Diminta Lanjutkan Merdeka Belajar Gagasan Nadiem

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:16

Kebijakan Merdeka Belajar Harus Diterapkan dengan Baik di Jakarta

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:06

Redmi 13 Disertifikasi SDPPI, Spesifikasi Mirip Poco M6 4G

Kamis, 02 Mei 2024 | 10:59

Prajurit TNI dan Polisi Diserukan Taat Hukum

Kamis, 02 Mei 2024 | 10:58

Selengkapnya