Berita

Mantan Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah dan Walikota Solo Gibran Rakabuming Raka/Net

Politik

Fahri Hamzah Tokoh Muda Kritis Yang Dinilai Layak Jadi Pengganti Moeldoko

MINGGU, 28 MARET 2021 | 08:08 WIB | LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO

Kunjungan mantan Wakil Ketua DPR RI Fahri Hamzah ke rumah dinas Walikota Solo tidak bisa dipandang sepele. Bahkan kunjungan itu disebut sebagai tanda-tanda bahwa Fahri Hamzah cocok mendampingi Presiden Joko Widodo di lingkar Istana  

Deputi Balitbang DPP Partai Demokrat Syahrial Nasution menilai bahwa pertemuan Fahri dengan Walikota Solo, Gibran Rakabuming Raka merupakan tanda Fahri adalah tokoh muda kritis yang luwes. Keluwesan itu, sambungnya, harus mendapat perhatian khusus Presiden Jokowi yang notabene adalah orang tua Gibran.

“Mengamati pergerakan bro Fahri Hamzah sebagai tokoh muda kritis tapi luwes, layak untuk mengganti KSP Moeldoko,” tuturnya, Minggu (28/3).


Dengan menjabat sebagai Kepala Kantor Staf Presiden (KSP) menggantikan Moeldoko, Fahri diyakini bisa menjadi jembatan yang kokoh bagi Presiden Joko Widodo untuk merangkul pihak-pihak yang berseberangan.

“Menjadi jembatan yang kokoh bagi Presiden Jokowi, baik ke kanan, tengah maupun kiri,” ujarnya.

Apalagi, sambung Syahrial, Gibran secara terang-terangan telah menempatkan Fahri Hamzah sebagai role model. Sementara anak Jokowi yang lain, Kaesang Pangarep menyatakan kekaguman sebagfai fans Fahri.

Fahri sendiri menjelaskan bahwa kunjungannya ke Solo ditujukan untuk mengucapkan selamat kepada Gibran.

Dia membicarakan penataan Kota Solo ke depan bersama Gibran dan meminta agar Kota Solo melahirkan pesan-pesan persatuan untuk bangsa.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya