Berita

Kabah, Arab Saudi/Net

Politik

Wanti-wanti, Jamaah Calon Haji 2021 Harus Segera Divaksin Covid-19

KAMIS, 25 MARET 2021 | 12:37 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Kementerian Kesehatan dan Kementerian Agama diminta untuk berkoordinasi terkait pemberian vaksin Covid-19 untuk para jamaah calon haji yang akan berangkat pada tahun 2021 ini.

"Pemerintah melalui kementerian terkait harus segera memvaksin para calon jamaah haji yang akan berangkat pada 2021. Ini sebagai persiapan pemerintah dalam menyambut musim haji tahun ini," kata Wakil Ketua Komite III DPD RI HM. Fadhil Rahmi, Kamis (25/3).

Jelas senator asal Aceh itu, meskipun status pelaksanaan ibadah haji untuk 2021 masih menunggu keputusan dari Kerajaan Arab Saudi, tapi perlu persiapan.

"Ada beberapa pertimbangan mengapa vaksin harus disegerakan. Pertama, total jamaah yang ratusan ribu dan mayoritas adalah lansia yang tentu memerlukan pengecekan kesehatan pra divaksin dan butuh waktu pasca vaksin untuk vaksin kedua. Selanjutnya, surat keterangan sudah divaksin bisa jadi syarat masuk ke Saudi Arabia. Nah, saat syarat ini diminta, maka para jamaah haji asal Indonesia sudah memilikinya," kata Syech Fadhil, sapaan akrabnya.

Jadi, mengingat waktu yang kian mepet, vaksin harus disegerakan. Apalagi jumlah calon jamaah haji yang tidak sedikit.

"Selama ini vaksinasi diperuntukan bagi tenaga kesehatan, para pelayan publik serta tokoh agama/tokoh masyarakat. Namun untuk jamaah calon haji masih terabaikan," kata mantan ketua Ikatan Alumni Timur Tengah (IKAT) Aceh itu.

Menurut pimpinan komite yang membidangi Agama dan Kesehatan ini, pemerintah tidak boleh abai dengan jamaah calon haji asal Indonesia.

"Jangan sampai nanti baru terkejut jelang hari H. Lebih baik bersiap sedini mungkin dari pada para jamaah batal berangkat karena tidak cukup waktu untuk divaksin," ujar Syech Fadhil lagi.

"Bagus beberapa daerah sudah menginisiasi vaksinasi kepada jamaah haji, seperti Nagan Raya di Aceh. Tapi kita ingin ini menjadi kebijakan prioritas nasional sebagai antisipasi dan persiapan apabila haji 2021 jadi," ucapnya menambahkan.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Daftar Bakal Calon Gubernur, Barry Simorangkir Bicara Smart City dan Kesehatan Untuk Sumut

Selasa, 07 Mei 2024 | 22:04

Acara Lulus-Lulusan Pakai Atribut Bintang Kejora, Polisi Turun ke SMUN 2 Dogiyai

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:57

Konflik Kepentingan, Klub Presiden Sulit Diwujudkan

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:41

Lantamal VI Kirim Bantuan Kemanusiaan Untuk Korban Banjir dan Longsor di Luwu

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:33

Ketua MPR: Ditjen Bea Cukai, Perbaiki Kinerja dan Minimalkan Celah Pelanggaran!

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:33

Anies: Yang Tidak Mendapatkan Amanah Berada di Luar Kabinet, Pakem Saya

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:25

Ide Presidential Club Karena Prabowo Ingin Serap Pengalaman Presiden Terdahulu

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:17

Ma’ruf Amin: Presidential Club Ide Bagus

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:09

Matangkan Persiapan Pilkada, Golkar Gelar Rakor Bacakada se-Sumut

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:04

Dua Kapal Patroli Baru Buatan Dalam Negeri Perkuat TNI AL, Ini Spesifikasinya

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:00

Selengkapnya