Berita

Peluncuran program menginap hanya Rp 10 ribu bagi para tenaga kesehatan oleh Dafam Management Hotel/RMOLJateng

Nusantara

Menginap Di Hotel Ini, Nakes Cukup Bayar Rp 10 Ribu Saja

RABU, 24 MARET 2021 | 15:05 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Apresiasi khusus diberikan Dafam Hotel Management (DHM)
kepada para tenaga kesehatan (nakes) yang telah berjuang melawan pandemi Covid-19.

Apresiasi ini diwujudkan DHM melalui pemberian kesempatan menginap di Dafam Hotel Management di seluruh Indonesia hanya dengan membayar Rp 10 ribu saja per kamar/per malam.


"Ini bentuk apresiasi kami untuk para nakes yang merupakan garda terdepan dalam memerangi pandemi Covid-19 yang sudah satu tahun ini berjalan. Harapannya para nakes bisa relaks dengan menginap di seluruh grup hotel kami yang tersebar di seluruh Indonesia," kata CEO DHM, Andhy Irawan, di Hotel Dafam Semarang, Rabu (24/3).

Menurut Andhy, program ini sementara hanya diperuntukan bagi nakes dengan syarat dan ketentuan yang berlaku.

Nakes yang akan menggunakan fasilitas menginap di Dafam bisa melakukan reservasi melalui aplikasi "Hai Dafam" yang bisa diunduh di Google Play ataupun Apps Store.

"Program ini sementara memang untuk tenaga kesehatan dulu. Jadi nakes yang di Semarang tidak harus menginap di Semarang, tapi bisa di Jakarta, Bali, atau di manapun hotel Dafam grup se-Indonesia," tambahnya, dikutip Kantor Berita RMOLJateng.

Dalam sehari, Hotel Dafam memang akan memberikan kuota pada setiap hotel. Persyaratannya juga hanya menunjukkan ID Card Nakes serta sertifikat vaksinasi saat check in.

"Hanya dengan menunjukkan ID card atau tanda pengenal nakes dan sertifikat vaksin lalu bayar 10 ribu sudah bisa tidur di Dafam grup satu malam," tuturnya.

Program spesial ini berlaku untuk periode menginap 13 April-7 Mei 2021. Dan bisa melakukan reservasi mulai 29 Maret-7 Mei 2021.

Dalam acara peluncuran program spesial ini, DHM memberikan secara simbolis voucher menginap kepada RSUD Wongsonegoro, RSUP dr Kariadi, dan RSUD Tugurejo.

Dalam kesempatan tersebut, Asisten Administrasi Perekonomian, Pembangunan dan Kesejahteraan Rakyat Pemerintah Kota Semarang, Widoyono, menyampaikan apresiasinya kepada Dafam Hotel Management atas perhatiannya kepada para nakes terutama yang ada di Kota Semarang.

Widoyono juga mengatakan, angka kasus positif Covid-19 di Kota Semarang setiap harinya mengalami penurunan. Hal ini juga tak lepas dari kerja keras para tenaga kesehatan yang memang berada di garda depan.

"Kami apresiasi dan ucapkan terimakasih atas perhatian dari DHM kepada para nakes, semoga nakes bisa memanfaatkan program ini dengan baik," kata Widoyono.

Peluncuran program menginap hanya Rp 10 ribu ini dihadiri Asisten Administrasi Perekonomian, Pembangunan, dan Kesejahteraan Rakyat Pemerintah Kota Semarang Widoyono, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Semarang Indriyasari, Direktur RSUD Wongsonegoro Susi Herawati, serta perwakilan dari RSUP dr Kariadi dan RSUD Tugurejo.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Misi Dagang ke Maroko Catatkan Transaksi Potensial Rp276 Miliar

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:51

Zita Anjani Bagi-bagi #KopiuntukPalestina di CFD Jakarta

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:41

Bapanas: Perlu Mental Berdikari agar Produk Dalam Negeri Dapat Ditingkatkan

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:33

Sadiq Khan dari Partai Buruh Terpilih Kembali Jadi Walikota London

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:22

Studi Privat Dua Hari di Taipei, Perdalam Teknologi Kecantikan Terbaru

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:14

Kekuasaan Terlalu Besar Cenderung Disalahgunakan

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:09

Demi Demokrasi Sehat, PKS Jangan Gabung Prabowo-Gibran

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:04

Demonstran Pro-Palestina Lakukan Protes di Acara Wisuda Universitas Michigan

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:57

Presidential Club Patut Diapresiasi

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:37

PKS Tertarik Bedah Ide Prabowo Bentuk Klub Presiden

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:11

Selengkapnya