Berita

Program Latar Jelita Polres Karanganyar sangat membantu para penyandang disabilitas mendapatkan SIM D/RMOLJateng

Presisi

Fasilitasi Penyandang Disabilitas Dapatkan SIM D, Polda Jateng Luncurkan 'Latar Jelita'

JUMAT, 19 MARET 2021 | 16:33 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Dukungan kepada para penyandang disabilitas untuk mendapatkan Surat Izin Mengemudi (SIM) D ditunjukkan Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Karanganyar.

Kapolres Karanganyar, AKBP Muchammad Syafi Maula, yang diwakili Kasatlantas Polres Karanganyar, AKP Sarwoko mengatakan, para penyandang disabilitas yang mengurus SIM D tetap harus menjalankan uji praktek dan tulis seperti biasa.

"Kami dari Satlantas Polres Karanganyar memfasilitasi warga masyarakat dari kalangan disabilitas untuk menjalani ujian SIM.  Kami mengawal proses pembuatan SIM D bagi masyarakat dari awal hingga akhir," papar Kasatlantas, Jumat (19/3), dikutip Kantor Berita RMOLJateng.

Selain itu Satlantas Polres Karanganyar juga membuat terobosan kreatif melalui Layanan Antar Jemput Disabilitas (Latar Jelita) di Kabupaten Karanganyar yang akan membuat SIM D baru ataupun perpanjangan.

"Jika ada kendala ke Satpas SIM, silakan hubungi 'KRING Lantas' (082111073332) untuk dijadwalkan dan dijemput untuk proses pembuatan atau perpanjangan SIM D," imbuhnya.

Terobosan tersebut sejalan dengan program yang dicanangkan Kapolri bahwa Polri siap bertransformasi menjadi Polri yang Prediktif, Responsibilitas, dan Transparansi Berkeadilan (Presisi).

Sementara itu Program Latar Jelita disambut baik oleh warga penyandang disabilitas. Sangat dirasakan sekali manfaatnya bagi mereka.

Salah satunya dirasakan oleh Zubadri Edy Wijayanto, warga Matesih, Karanganyar. Zubadri merasa terbantu dengan program dari Satlantas Polres Karanganyar.

"Terima kasih kami sudah diperkenankan mengurus SIM D. Bahkan  dipermudah juga prosesnya," tutupnya.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Prabowo-Gibran Perlu Buat Kabinet Zaken

Jumat, 03 Mei 2024 | 18:00

Dahnil Jamin Pemerintahan Prabowo Jaga Kebebasan Pers

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:57

Dibantu China, Pakistan Sukses Luncurkan Misi Bulan Pertama

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:46

Prajurit Marinir Bersama Warga di Sebatik Gotong Royong Renovasi Gereja

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:36

Sakit Hati Usai Berkencan Jadi Motif Pembunuhan Wanita Dalam Koper

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:26

Pemerintah: Internet Garapan Elon Musk Menjangkau Titik Buta

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:26

Bamsoet Minta Pemerintah Transparan Soal Vaksin AstraZeneca

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:16

DPR Imbau Masyarakat Tak Tergiur Investasi Bunga Besar

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:06

Hakim MK Singgung Kekalahan Timnas U-23 dalam Sidang Sengketa Pileg

Jumat, 03 Mei 2024 | 16:53

Polisi Tangkap 2.100 Demonstran Pro-Palestina di Kampus-kampus AS

Jumat, 03 Mei 2024 | 16:19

Selengkapnya