Berita

Dubes RI untuk Korea Selatan saat mengunjungi Investment Trade Promotion Office./KBRI Seoul

Dunia

Tiga Startups Korea Antusias Masuki Pasar Indonesia

RABU, 10 MARET 2021 | 14:02 WIB | LAPORAN: FADZRI TRY UTAMA

RMOL.  Kedutaan Besar Republik Indonesia di Seoul mendorong startups asal Korea Selatan untuk menjalin kemitraan dengan startups dan berbagai pihak terkait di Indonesia.

Hal itu disampaikan Duta Besar Republik Indonesia untuk Korea Selatan Umar Hadi saat mengunjungi Perwakilan Investment Trade Promotion Office (ITPO) UNIDO Korea Selatan dan D-Camp, salah satu akselerator dan inkubator startups terbesar Korea Selatan pada Selasa (9/3).  

Dalam kunjungan tersebut, Dubes RI Seoul disambut oleh Head of ITPO UNIDO Korea Selatan, Cho Hyun-dong dan Executive Director D-Camp Kim Young-duk. Umar Hadi juga bertemu dengan 3 startups Korea Selatan yang berminat masuk ke pasar Indonesia, yaitu Enuma, GDFLAB, dan LabSD.

Ketiga startups ini masing-masing mengembangkan inovasi di bidang pendidikan (e-learning); aplikasi berbasis AI untuk kualitas gambar/video; dan teknologi berbasis AI untk diagnostik kondisi mata.

Dubes Umar Hadi sambut baik rencana tersebut dan mendorong startups Korsel menjalin kemitraan dengan startups dan berbagai pihak terkait di Indonesia.

“Kami mengundang D-Camp untuk membuka offshore campus di Indonesia dengan mengikuti business model serupa di Korsel,” ujar Umar Hadi.

Ekosistem startups di Korsel sudah sangat maju,  Indonesia dapat belajar banyak. Di lain pihak, Indonesia memiliki digital landscape yang lebih besar dari Korsel, startups yang semakin berkembang pesat, dan anak-anak muda dengan kemampuan digital yang luar biasa.

“Kemitraan Indonesia-Korea Selatan di bidang startups dapat menjadi kekuatan dan pendongkrak pertumbuhan ekonomi.,” tandas Umar Hadi.  

Dalam pertemuan dengan pihak D-Camp, KBRI Seoul telah mempresentasikan kondisi pasar dan peluang investasi di bidang startups di Indonesia.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Misi Dagang ke Maroko Catatkan Transaksi Potensial Rp276 Miliar

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:51

Zita Anjani Bagi-bagi #KopiuntukPalestina di CFD Jakarta

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:41

Bapanas: Perlu Mental Berdikari agar Produk Dalam Negeri Dapat Ditingkatkan

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:33

Sadiq Khan dari Partai Buruh Terpilih Kembali Jadi Walikota London

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:22

Studi Privat Dua Hari di Taipei, Perdalam Teknologi Kecantikan Terbaru

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:14

Kekuasaan Terlalu Besar Cenderung Disalahgunakan

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:09

Demi Demokrasi Sehat, PKS Jangan Gabung Prabowo-Gibran

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:04

Demonstran Pro-Palestina Lakukan Protes di Acara Wisuda Universitas Michigan

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:57

Presidential Club Patut Diapresiasi

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:37

PKS Tertarik Bedah Ide Prabowo Bentuk Klub Presiden

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:11

Selengkapnya