Berita

Lady Gaga dan anjingnya/Net

Hiburan

Lady Gaga Beri Rp 7,1 Miliar Untuk Wanita Misterius Penemu Dua Anjingnya

MINGGU, 28 FEBRUARI 2021 | 14:41 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Seorang wanita misterius dilaporkan menjadi pahlawan bagi dua bulldog milik Lady Gaga yang diculik secara paksa di dekat kediamannya di Hollywood beberapa waktu lalu.

Melalui media sosialnya, Gaga mengumumkan akan menyerahkan hadiah sebesar 500 ribu dolar AS atau setara dengan Rp 7,1 miliar (Rp 14.300/dolar AS) kepada wanita tersebut.

Dikutip dari The Independent pada Minggu (28/2), wanita itu menyerahkan dua bulldog milik Gaga ke kantor polisi pusat kota Los Angeles pada Jumat (26/2). Pihak berwenang meyakini jika wanita itu tidak terlibat atau terkait dengan penculik anjing Gaga.

Pada Rabu (24/2), perampok menyerang staf Gaga, Ryan Fischer, yang tengah membawa jalan-jalan ketiga anjingnya. Pelaku menembak Fischer di dada.

Sementara dua anjing Gaga, Koji dan Gustav, dibawa penculik. Anjing ketiga bernama Miss Asia melarikan diri hingga ditemukan polisi.

Gaga langsung mengumumkan akan memberikan hadiah sebesar 500 ribu dolar AS untuk mereka yang melihat atau menemukan anjing-anjingnya. Meski pengumuman itu dikritik oleh mantan agen FBI karena dianggap akan mendorong penjaat lain untuk mencuri anjing dan meminta tebusan tidak masuk akal.

"Jika Anda melihat atau menemukannya tanpa disadari, hadiahnya sama," kata Gaga.

Setelah bertemu dengan anjing-anjingnya, Gaga mengumumkan bahwa Fischer akan segera pulih sepenuhnya dan menyampaikan terima kasih.

"Kamu selamanya pahlawan," kata Gaga.

Walau anjing-anjing itu telah ditemukan, seorang saksi menyebut penculikan tersebut dilakukan dengan kesengajaan.

"Pendapat saya adalah bahwa itu sepenuhnya direncanakan. Semua orang di sini terlambat mengajak anjing mereka jalan-jalan," ujarnya.

Insiden penculikan bulldog Prancis tengah marak di seluruh Amerika Serikat. Bahkan para pemilik anjing yang khawatir membawa senjata, kamera tersembunyi, hingga mengambil kelas jujitsu untuk mengajak bulldog mereka jalan-jalan.

Populer

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Duit Sitaan Korupsi di Kejagung Tak Pernah Utuh Kembali ke Rakyat

Senin, 10 Maret 2025 | 12:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Usia Pensiun TNI Bakal Diperpanjang, Ketum PEPABRI: Kalau 58 Tahun Kan Masih Lucu-Lucunya

Senin, 10 Maret 2025 | 19:58

UPDATE

CASN jadi Korban Ketidakpastian Menteri PANRB

Kamis, 13 Maret 2025 | 09:33

Sore Ini Prabowo Gelar Diskusi Panel Bareng Pimpinan Perguruan Tinggi

Kamis, 13 Maret 2025 | 09:28

Pasar Masih Tegang, Yen dan Euro Tertekan oleh Dolar AS

Kamis, 13 Maret 2025 | 09:21

Hendrik PH, Teman Seangkatan Teddy Masih Berpangkat Kapten

Kamis, 13 Maret 2025 | 09:14

Emas Spot Berkilau di Tengah Ketidakpastian Tarif

Kamis, 13 Maret 2025 | 09:07

Kegiatan di Vihara Kencana Langgar SKB Dua Menteri dan Perda Tibum

Kamis, 13 Maret 2025 | 08:56

Bamus Betawi dan Bamus Suku Betawi Sama-sama Terima Hibah Rp8 Miliar

Kamis, 13 Maret 2025 | 08:28

Febri Diansyah Harus Jaga Etika saat Bela Hasto

Kamis, 13 Maret 2025 | 08:10

Kapolri Mutasi 1.255 Pati-Pamen, 10 Polwan Jabat Kapolres

Kamis, 13 Maret 2025 | 07:59

10 Kapolda Diganti, Siapa Saja?

Kamis, 13 Maret 2025 | 07:47

Selengkapnya