Berita

Lapangan Stadion Purnawarman Purwarkarta saat masih baru ditanami rumput/Net

Sepak Bola

Renovasi Stadion Purnawarman Tuntas, Askab PSSI Purwakarta Apresiasi Komitmen Pemkab

SELASA, 16 FEBRUARI 2021 | 13:53 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Tuntasnya renovasi Stadion Purnawarman dengan berbagai fasilitas di dalamnya diharapkan dapat mendorong peningkatan prestasi para atlet di wilayah Kabupaten Purwakarta.

Demikian disampaikan Ketua Asosiasi Kabupaten Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (Askab PSSI) Kabupaten Purwakarta, Komarudin, kepada awak media, Selasa (16/2).

Kang Komeng, begitu ia biasa disapa, juga mengapresiasi komitmen pemerintah daerah dalam pengembangan olahraga di Purwakarta.

"Alhamdulillah pengerjaan Stadion Purnawarman Purwakarta sudah tuntas. Kami, atas nama Askab PSSI Purwakarta, mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada semua pihak dan pemerintah daerah yang sangat peduli atas sarana olahraga yang megah ini, semoga bermanfaat dan berkah," kata Kang Komeng, dikutip Kantor Berita RMOLJabar.

Ia juga memuji jajaran pemerintahan yang dipimpin Bupati Anne Ratna Mustika yang telah melanjutkan program yang telah dicanangkan pemerintahan Kang Dedi Mulyadi sebelumnya.

"Kami ucapkan terimakasih juga kepada pemerintahan sebelumnya yang telah mengagas pembangunan sport center. Kini pembangunan tersebut telah tuntas, yang terakhir renovasi Stadion Purnawarman, di dalamnya ada lapangan sepak bola dan atletik," tuturnya.

Pria yang juga anggota DPRD Purwakarta itu mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama menjaga dan merawat Stadion Purnawarman yang menjadi kebanggaan warga Purwakarta tersebut.

Stadion Purnawarman mengalami banyak perubahan setelah direnovasi. Di antaranya rumput standar internasional dengan sistem drainase yang mumpuni. Pun peningkatan kapasitas lampu penerangan dan trek atletik.

Biaya renovasi stadion ini dikabarkan mencapai Rp 25 miliar.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Lanal Banten dan Stakeholder Berjibaku Padamkan Api di Kapal MT. Gebang

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:55

Indonesia Tetapkan 5,5 Juta Hektare Kawasan Konservasi untuk Habitat Penyu

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:41

Kepercayaan Global Terus Meningkat pada Dunia Pelayaran Indonesia

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:27

TNI AU Distribusikan Bantuan Korban Banjir di Sulsel Pakai Helikopter

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:05

Taruna Jadi Korban Kekerasan, Alumni Minta Ketua STIP Mundur

Minggu, 05 Mei 2024 | 18:42

Gerindra Minta Jangan Adu Domba Relawan dan TKN

Minggu, 05 Mei 2024 | 18:19

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

Jadi Lokasi Mesum, Satpol PP Bangun Posko Keamanan di RTH Tubagus Angke

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:24

Perbenihan Nasional Ikan Nila Diperluas untuk Datangkan Cuan

Minggu, 05 Mei 2024 | 16:59

Komandan KRI Diponegoro-365 Sowan ke Pimpinan AL Cyprus

Minggu, 05 Mei 2024 | 16:52

Selengkapnya