Berita

Ganbar karikatur yang di upload Presiden Joko Widodo dalam akun Twitternya/Repro

Nusantara

Upload Gambar Karikatur Perayaan Imlek Secara Virtual, Jokowi: Semua Itu Tak Mengurangi Syukur

JUMAT, 12 FEBRUARI 2021 | 10:46 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Ucapan selamat merayakan tahun baru Imlek yang jatuh hari ini turut disampaikan Presiden Joko Widodo dalam akun Twitternya, @jokowi.

Dalam postingannya, Kepala Negara mengupload sebuah gambar karikatur yang menunjukan kemeriahan sebuah perayaan Imlek oleh dua keluarga yang berinteraksi secara virtual menggunakan fasilitas gawai.

Dalam gambar tersebut, Jokowi menuliskan kata "Gong Xi Fa Cai" yang secara harfiah berarti 'selamat mendapatkan lebih banyak kekayaan atau kemakmuran'.

Selain itu, Jokowi juga bercuit menyampaikan makna Imlek di gambar karikatur tersebut yang sesuai dengan kondisi Indonesia saat ini yang masih dilanda pandemi Covid-19.

"Hari raya Imlek ini kita tak leluasa untuk merayakannya dengan sukacita bersama-sama," cuit Jokowi, Jumat (12/2).

Namun mantan Wali Kota Solo ini berharap, perayaan Imlek di masa pandemi kali ini tetap meriah, walaupun mengharuskan umat Konghucu tetap berada di rumah.

"Tapi semua itu tak mengurangi rasa syukur atas limpahan kedamaian dan cinta kasih dalam keluarga," tuturnya.

Di akhir cuitannya, Jokowi memanjatkan doa di moment berbahagia Imlek ini. Di mana isinya merupakan kebaikan bagi bangsa dan negara Indonesia dalam masa krisis multidimensional sekarang ini.

"Semoga kita semua tetap dalam semangat persaudaraan serta dijauhkan dari penyakit dan bencana," demikian Joko Widodo menutup cuitannya.

Populer

KPK Ancam Pidana Dokter RSUD Sidoarjo Barat kalau Halangi Penyidikan Gus Muhdlor

Jumat, 19 April 2024 | 19:58

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Sekda Jabar akan Tindak Pelaku Pungli di Masjid Raya Al Jabbar

Rabu, 17 April 2024 | 03:41

Megawati Bermanuver Menipu Rakyat soal Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 05:35

Diungkap Pj Gubernur, Persoalan di Masjid Al Jabbar Bukan cuma Pungli

Jumat, 19 April 2024 | 05:01

Bey Machmudin: Prioritas Penjabat Adalah Kepentingan Rakyat

Sabtu, 20 April 2024 | 19:53

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

UPDATE

Tidak Balas Dendam, Maroko Sambut Hangat Tim USM Alger di Oujda

Sabtu, 27 April 2024 | 21:50

Move On Pilpres, PDIP Siap Hadapi Pilkada 2024

Sabtu, 27 April 2024 | 21:50

Absen di Acara Halal Bihalal PKS, Pengamat: Sinyal Prabowo Menolak

Sabtu, 27 April 2024 | 21:20

22 Pesawat Tempur dan Drone China Kepung Taiwan Selama Tiga Jam

Sabtu, 27 April 2024 | 21:14

Rusia Kembali Hantam Fasilitas Energi Ukraina

Sabtu, 27 April 2024 | 21:08

TETO Kecam China Usai Ubah Perubahan Rute Penerbangan Sepihak

Sabtu, 27 April 2024 | 20:24

EV Journey Experience Jakarta-Mandalika Melaju Tanpa Hambatan

Sabtu, 27 April 2024 | 20:18

Hubungan PKS dan Prabowo-Gibran, Ini Kata Surya Paloh

Sabtu, 27 April 2024 | 20:18

Gebyar Budaya Bolone Mase Tegal Raya, Wujud Syukur Kemenangan Prabowo-Gibran

Sabtu, 27 April 2024 | 19:28

Menuju Pilkada 2024, Sekjen PDIP Minta Kader Waspadai Pengkhianat

Sabtu, 27 April 2024 | 19:11

Selengkapnya