Berita

Nikita Mirzani/Net

Hiburan

Nikita Mirzani Turut Berduka Ustaz Maaher Wafat, Berdoa Dilapangkan Kuburnya

SENIN, 08 FEBRUARI 2021 | 22:12 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Ucapan duka cita turut disampaikan Nikita Mirzani atas wafatnya Soni Eranata alias Ustaz Maaher, Senin (8/2).

Ucapan duka cita tersebut disampaikan Nikita melalui akun Instagramnya, @nikitamirzanimawardi_172.

"Innalillahi wa innailaihi rojiun, semoga ustaz Maaher dilapangkan kuburnya, diampuni semua dosanya dan diterima amal kebaikannya. Turut berduka cita," kata Nikita dikutip redaksi dari akun Instagramnya.

Nikita sendiri sempat terlibat perseteruan dengan Ustaz Maaher At Thuwailibi. Perseteruan bermula saat artis kontroversial ini menyebut habib sebagai tukang obat. Pernyataan tersebut disampaikan sejalan dengan kepulangan Habib Rizieq Shihab dari Arab Saudi tahun 2020 silam.

Meski tak secara langsung menyebut nama, namun pernyataannya tersebut dianggap ditujukan kepada Habib Rizieq Shihab.

Ustaz Maaher adalah salah satu pihak yang cukup keras merespons pernyataan Nikita. Ia bahkan sempat megancam akan mengepung kediaman Nikita.

Adapun kabar meninggalnya Ustaz Maaher dibenarkan oleh Karo Penmas Divisi Humas Polri, Brigjen Rusdi Hartono. Ia meninggal saat tengah menjalani masa penahanan di Rutan Bareskrim Polri.

"Benar (meninggal dunia) karena sakit," kata Rusdi.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Prabowo-Gibran Perlu Buat Kabinet Zaken

Jumat, 03 Mei 2024 | 18:00

Dahnil Jamin Pemerintahan Prabowo Jaga Kebebasan Pers

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:57

Dibantu China, Pakistan Sukses Luncurkan Misi Bulan Pertama

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:46

Prajurit Marinir Bersama Warga di Sebatik Gotong Royong Renovasi Gereja

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:36

Sakit Hati Usai Berkencan Jadi Motif Pembunuhan Wanita Dalam Koper

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:26

Pemerintah: Internet Garapan Elon Musk Menjangkau Titik Buta

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:26

Bamsoet Minta Pemerintah Transparan Soal Vaksin AstraZeneca

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:16

DPR Imbau Masyarakat Tak Tergiur Investasi Bunga Besar

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:06

Hakim MK Singgung Kekalahan Timnas U-23 dalam Sidang Sengketa Pileg

Jumat, 03 Mei 2024 | 16:53

Polisi Tangkap 2.100 Demonstran Pro-Palestina di Kampus-kampus AS

Jumat, 03 Mei 2024 | 16:19

Selengkapnya