Berita

Manajer Tottenham Hotspur, Jose Mourinho, kecewa skuatnya gagal mempertahankan keunggulan dari Fulham/Net

Sepak Bola

Kecewa Spurs Ditahan Imbang Fulham, Jose Mourinho: Kami Dihukum Oleh Sebuah Kesalahan

KAMIS, 14 JANUARI 2021 | 10:24 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Derby London yang tersaji di Tottenham Hotspur Stadium, Kamis dinihari tadi (14/1), berujung dengan kekecewaan bagi tuan rumah.

Memang, The Spurs tidak kalah dari tamunya, Fulham. Tapi hasil imbang 1-1 di kandang tetap terasa menyesakkan bagi para penggawa Tottenham. Terutama sang manajer, Jose Mourinho.

Tottenham bisa dibilang cukup mendominasi pertandingan. Meski Fulham juga mampu sesekali melakukan tekanan terhadap pertahanan tuan rumah.


Adalah Harry Kane yang membua kubu Tottenham bersuka cita. Sebuah aksi diving header striker Timnas Inggris itu pada menit 25 membawa The Spurs unggul.

Totteham kemudian mampu menciptakan sejumlah peluang. Di antaranya dilakukan Sin Heung-min, pun Kane yang kembali melakukan sundulan yang sayangnya hanya melewati mistar gawang.

Sesekali, Fulham mampu melakukan serangan balik. Beberapa di antaranya bahkan membuat Hugo Lloris harus berjibaku menyelamatkan gawangnya.

Namun, Lloris gagal menahan serangan Fulham pada menit 74. Ivan Cavaleiro membalas gol Kane juga dengan sebuah sundulan yang tak kalah mematikan. Memaksa Lloris memungut bola dari dalam gawangnya.

Hasil ini jelas mengecewakan bagi Jose Mourinho. Terlebih Spurs sebenarnya punya banyak peluang untuk mencetak gol. Namun, alih-alih menambah gol, justru gawang mereka dibobol menjelang akhir laga.

"Kami punya sejumlah peluang, seperti yang biasa kami dapatkan. Peluang untuk membunuh pertandingan di babak pertama. Sebuah peluang besar untuk membunuh di babak kedua. Dan kemudian kami dihukum oleh sebuah kesalahan. Sebuah gol yang seharusnya bisa dihindari," ujar Mourinho, dikutip laman resmi Totenham, Kamis (14/1).

"Saya harus mengakui, para pemain sudah berupaya lebih di babak kedua. Mereka kehilangan peluang, tapi tetap berusaha. Tapi, Hugo gagal menyelamatkan gawangnya, dan kami gagal memenangkan pertandingan," tambahnya.

Akibat hasil seri ini, Tottenham masih tertahan di peringkat 6 dengan 30 poin. Sementara Fulham juga belum mampu beranjak dari zona merah setelah mengumpulkan 12 poin dari 16 pertandingan.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Keterlambatan Klarifikasi Eggi Sudjana Memicu Fitnah Publik

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:10

DPRD DKI Sahkan Dua Ranperda

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:05

Tak Ada Kompromi dengan Jokowi Sebelum Ijazah Palsu Terbongkar

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:37

Pernyataan Oegroseno soal Ijazah Jokowi Bukan Keterangan Sembarangan

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:22

Bongkar Tiang Monorel

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:00

Gus Yaqut, dari Sinar Gemilang hingga Berlabel Tersangka

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:44

IPC Terminal Peti Kemas Bukukan Kinerja 3,6 Juta TEUs

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:34

Jokowi vs Anies: Operasi Pengalihan Isu, Politik Penghancuran Karakter, dan Kebuntuan Narasi Ijazah

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:03

Eggi Sudjana dan Jokowi Saling Puji Hebat

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:41

Ketidakpastian Hukum di Sektor Energi Jadi Ancaman Nyata bagi Keuangan Negara

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:39

Selengkapnya